https://www.traditionrolex.com/27 Kebakaran di Gudang UD Sumber Rejeki, Remaja 9 Tahun Tewas Terpanggang di Kamar - FAJAR BALI
 

Kebakaran di Gudang UD Sumber Rejeki, Remaja 9 Tahun Tewas Terpanggang di Kamar

Kamar Dibatasi Kayu dan Triplek

 Save as PDF
(Last Updated On: 31/07/2023)

KORBAN TEWAS-Polsek Abiansemal mendatangi TKP dan mengevakuasi jenazah korban yang terbakar di Gudang UD Sumber Rejeki. 

 

ABIANSEMAL -fajarbali.com |Kebakaran melanda Gudang UD Sumber Rejeki di Jalan Raya Darmasaba, Lingkungan/Desa Darmasaba, Kecamatan Abiansemal, Badung, pada Senin 31 July 2023 sekitar pukul 07.00 Wita. Nahas, kebakaran tersebut menewaskan Ketut Sukawitama (9) anak dari pemilik gudang yang saat kejadian sedang tertidur di kamar. 

 
Korban yang memiliki keterbelakangan mental itu tidak bisa diselamatkan karena kobaran api menutup akses menuju kamar korban. Selain merenggut nyawa, kobaran api yang ada di gudang tersebut juga meluluhlantakkan satu unit mobil Xenia, sepeda motor Honda Supra, Prima, dan NMAX. 
 
Untungnya kebakaran tersebut segera mendapat penanganan tim pemadam kebakaran Badung sehingga api tidak merembet ke bangunan lain di sekitar. Belum diketahui penyebab persis terjadinya kebakaran tersebut. Aparat Polsek Abiansemal dibantu Satreskrim Polres Badung masih melakukan penyelidikan. 
 
Peristiwa kebakaran di gudang yang digunakan untuk usaha pembuatan pelinggih milik Kadek Budi Adnyana (55) itu berlangsung sangat cepat. Tidak ada orang yang mengetahui dari mana titik awal api muncul. Tiba-tiba api sudah besar dan langsung menguasai seluruh bangunan. 
 
“Tim pemadam kebakaran Kabupaten Badung mengerahkan enam unit mobil pemadam untuk memadamkan api,” ujar Kasi Humas Polres Badung Iptu I Ketut Sudana dikonfirmasi awak media, pada Senin 31 July 2023.
 
Iptu Sudana mengatakan pihaknya sudah memeriksa pemilik gudang, Kadek Budi Adnyana dan mengatakan saat kejadian dirinya sedang tertidur. 
 
“Pemilik gudang mengaku awalnya merasakan panas menyengat di dalam kamar saat tidur. Korban keluar kamar dan melihat api sudah  besar di kamar paling timur,” jelasnya. 
 
Melihat kobaran api di kamar nomor 1, pemilik gudang berteriak minta tolong kepada warga sekitar. Namun korban tidak bisa menyelamatkan anaknya yang sedang tidur di kamar nomor 2. Sebab, api sudah membesar di kamar anaknya yang hanya dibatasi atau disekat menggunakan kayu dan triplek. 
 
“Gudang tersebut terdiri dari empat kamar yang terbuat dari kayu dan triplek. Pemilik gudang tidak bisa selamatkan anaknya yang sedang tidur di kamar nomor 2, sehingga anaknya meninggal akibat luka terbakar,” ungkap Iptu Sudana. R-005 
 Save as PDF

Next Post

Gunakan Mobil Angkut Barang Curian, Komplotan Pembobol Toko Oleh Oleh Mr Kuta Diotaki Pemulung

Sen Jul 31 , 2023
Pemilik Toko Mengalami Kerugian Rp 200 Juta
IMG_20230731_200315

Berita Lainnya