https://www.traditionrolex.com/27 Mencetak Generasi Emas Lewat Sholawat - FAJAR BALI
 

Mencetak Generasi Emas Lewat Sholawat

Lomba Sholawat bertujuan untuk mewujudkan Generasi Emas yang AKSI (Adaptif, Kreatif, Solidaritas dan Intelektual) Berlandaskan Aqidah Islamiah dan Falsafah Tri Hita Karana di Era 5.0.

 Save as PDF
(Last Updated On: 05/03/2024)

Lomba Sholawat Al Banjari tingkat Provinsi Jawa Timur – Bali, bertempat di Auditorium Sekolah Laboratorium Undiksha, Singaraja, Sabtu (2/3/2024), lalu.

SINGARAJA-fajarbali.com I Serangkain Al-Hikmah Undiksha Competition (AUC) tahun 2024, Pengajian Mahasiswa Muslim (PMM) Al Hikmah Universitas Pendidikan Ganesha (Undiksha) kembali menggelar Lomba Sholawat Al Banjari tingkat Provinsi Jawa Timur – Bali, bertempat di Auditorium Sekolah Laboratorium Undiksha, Singaraja, Sabtu (2/3), lalu.

Dalam lomba yang mengusung tema “Terwujudnya Generasi Emas yang AKSI (Adaptif, Kreatif, Solidaritas dan Intelektual) Berlandaskan Aqidah Islamiah dan Falsafah Tri Hita Karana di Era 5.0”, itu, tim Member Sholawat keluar sebagai juara satu setelah mengoleksi 113.25 poin.

Juara kedua dimenangkan oleh Atshirifiyah dengan poin 112.75 dan juara ketiga dimenangkan oleh Al Ashabi dengan poin 112.5. Untuk juara favorit dimenangkan oleh Al Badar dengan memperoleh poling terbanyak dan best jingle dimenangkan oleh Qotrum Nada.

Adapun dewan juri, yakni Ustadz Achmad Nabil Bahroin sebagai penilai vokal, Ustadz Ahmad Rizky Saputra, penilai music dan penilai adab dipercayakan pada Ustadz Alfian Afandi.

Ricky Abdulah, Koordinator Sholawat Al Banjari, menjelaskan ada 20 tim yang bertarung menjadi yang terbaik. Jumlah ini juga menjadi rekor peserta terbanyak katagori festival banjari di Bali.

“Alhamdulillah banyak diminati oleh para peserta dari berbagai daerah khususnya provinsi Bali dan Jawa Timur. Alhamdulillah sekali untuk kegiatan sholawat Al Banjari ini merupakan festival Banjari yang terbanyak pesertanya di Bali, dan kegiatan ini berjalan dengan lancar sampai selesai Alhamdulillah,” kata Ricky.

“Semoga untuk kedepannya lebih banyak lagi peminat dalam kegiatan sholawat ini. Mari kita bumikan sholawat di Pulau Dewata,” katanya, seraya menyebut pemenang mendapatkan piagam penghargaan dan uang tunai.

Nizar zulmi selaku ketua umum sekaligus penanggung jawab kegiatan mengharapkan agar lomba Sholawat Al Banjari ini terus berjalan dengan baik dan lancar.

“Lomba sholawat bentuk nyata dari gerakan PMM Al-Hikmah Undiksha untuk masyarakat dapat mengembangkan potensi yang ada dalam diri mereka masing masing karena lingkup atau grade dari acara ini adalah Bali-Jawa Timur,” ujarnya.

Muhammad Reza Saputra, SC Lomba Sholawat Al Bajari, menambahkan, kegiatan ini diharapkan sebagai generasi muda tidak pernah lupa akan sholawat karna ini merupakan bentuk pengamalan yang baik di era ini

“Saya berharap kegiatan ini dapat selalu dilakukan dan menjadi notice kepada masyarakat akan pentingnya sholawat,” ujarnya. Kegiatan juga diadiri Pembimbing PMM AL-Hikmah Undiksha 2023/2024 Irwan Nur, S.Sos.,M.Pd. (sud)

 

 

 

 Save as PDF

Next Post

Kembangkan Pengelolaan Informasi Geospasial, BIG Gelar Pertemuan di Bali

Sel Mar 5 , 2024
Pulau Bali menjadi tuan rumah pelaksanaan Sixth Expert Meeting of The Working Group on Marine Geospatial Information yang dirangkai dengan Internasional Seminar of United Nations Global Geospatial Information Management dengan tema "Effectiv and Integrity Marine Geospatial Information Management," di Courtyard by Marriot Bali.

Berita Lainnya