https://www.traditionrolex.com/27 Promosi KIE Percepatan Penurunan Stunting di Desa Bubunan - FAJAR BALI
 

Promosi KIE Percepatan Penurunan Stunting di Desa Bubunan

Untuk jumlah bayi di bawah dua tahun (baduta) sebanyak 16 anak dengan kondisi sehat. Sedangkan bayi di bawah lima tahun (balita) jumlahnya mencapai 284 anak. Dari ciri fisiknya, dua balita berisiko.

 Save as PDF
(Last Updated On: 24/10/2023)

FOTO: STUNTING-Promosi dan KIE Percepatan Penurunan Stunting Wilayah Khusus di Desa Bubunan, Seririt, Buleleng, Selasa (24/10).

 

SINGARAJA – fajarbali.com | Perwakilan Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Provinsi Bali bersama Komisi IX DPR RI, melanjutkan kegiatan Promosi dan KIE Percepatan Penurunan Stunting di Wilayah Khusus, Desa Bubunan, Kecamatan Seririt, Kabupaten Buleleng, Selasa (24/10).

Perbekel Bubunan Ketut Gunarsana, melaporkan, desanya memiliki penduduk 4.536 jiwa dengan 1.480 Kepala Keluarga (KK). Menurut data terkini, ada 17 ibu hamil, delapan di antaranya kehamilan berisiko tinggi.

Untuk jumlah bayi di bawah dua tahun (baduta) sebanyak 16 anak dengan kondisi sehat. Sedangkan bayi di bawah lima tahun (balita) jumlahnya mencapai 284 anak. Dari ciri fisiknya, dua balita berisiko.

“Risiko ibu hamil terjadi karena anemia dan kekurangan energi kronis, tapi sudah diberikan zat besi dan suplemen oleh tim bidan desa. Demikian pula untuk balita yang tinggi badannya kurang ideal telah diberikan makanan berprotein dan kalsium oleh dinas kesehatan melalui puskesmas,” jelas Gunarsana.

Perbekel juga melaporkan, kinerja Bina Keluarga Balita (BKB) yang merupakan suatu program dalam rangka pembinaan keluarga untuk mewujudkan tumbuh kembang balita secara optimal, berjalan dengan baik. Pihaknya punya program rembuk setiap bulan guna membahas isu kesehatan seperti HIV/Aids, kesehatan reproduksi, stunting dan sebagainya.

Kepala Dinas P2KBP3A Buleleng, I Nyoman Riang Pustaka, menjelaskan, prevalensi stunting di Buleleng yang bersikisar 11 persen tergolong masih tinggi. Untuk itu perlu upaya lebih serius lagi. Apalagi di Bubunan ia mendapat laporan ada delapan bayi terinsipirasi stunting.

“Untuk itulah kehadiran Bapak Kariyasa dan BKKBN sangat penting bagi masyarakat Bubunan. Untuk menjawab seberapa penting isu stunting kita bahas,” jelas Riang.

Buleleng, kata Riang, memiliki 200 ribu lebih penduduk remaja. Potensi tersebut menurut dia harus dimaksimalkan karena merekalah yang menentukan baik atau buruknya kualitas daerah ke depan.

Riang juga menyinggung tingginya angka pernikahan di bawah umur, rata-rata 100 orang per tahun. Sedangkan dilihat dari jumlah kepengurusan akta pernikahan rata-rata 350 orang per bulan.

Anggota Komisi IX DPR RI I Ketut Kariyasa Adnyana, selaku nara sumber terakhir, tampak mengarahkan promosi agar berlangsung dialogis. 400 lebih warga yang hadir pun diguyur hadiah dan door prize jika bisa menjawab pertanyaan seputar stunting dan kesehatan.

Metode penyampaian pesan seperti itu, menurutnya, lebih melekat sehingga materi-materi yang disampaikan narasumber dipahami masyarakat. Kariyasa berkomitmen melanjutkan kegiatan serupa di beberapa titik dengan para mitra Komisi IX DPR RI.

“Yang patut kita apresiasi bahwa Bali secara umum berhasil meraih predikat provinsi dengan prevalensi stunting terendah. Sekarang tinggal meratakan di kabupaten/kota,” pintanya.

Selain menganjurkan pola asuh serta pola hidup bersih dan sehat, Kariyasa mewanti-wanti meminta agar masyarakat menghindari perkawinan usia dini dan menghindari 4 Terlalu karena itu semua berpotensi melahirkan anak-anak stunting. Turut hadir anggota DPRD Buleleng Gede Odi Busana. (rl)

 Save as PDF

Next Post

Lomba LKS SMK Bersama Suzuki ,1 Unit Mobil Suzuki Ertiga Jadi Hadiah Utama

Rab Okt 25 , 2023
Dibaca: 336 (Last Updated On: 24/10/2023) Hadiah Utama 1 unit Suzuki Ertiga diserahkan secara simbolik PT SIT kepada perwakilan sekolah SMKN Bali Mandara sebagai Juara 1 lomba LKS SMK  bersama Suzuki, Selasa (24/20/2023) DENPASAR – fajarbali.com | Dalam rangka mewujudkan program SUZUKI Peduli Pendidikan, melalui PT Sejahtera Indobali Trada selaku main dealer […]
HAdiah Utama

Berita Lainnya