https://www.traditionrolex.com/27 Kantor DLH Bangli  Terbakar - FAJAR BALI
 

Kantor DLH Bangli  Terbakar

(Last Updated On: 04/02/2018)

BANGLI-fajarbali.com | Kantor Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Bangli, Sabtu (4/2/2018) lalu mengalami musibah kebakaran. Tidak ada korban jiwa dalam musibah tersebut, semenetara kerugian ditaksir mencapai Rp 500 juta.



Pasca kebakaran, Minggu (4/2/2018), petugas Damkar Pemkab Bangli masih melanjutkan upaya pemadaman sisa-sisa bara api yang masih mengepul. Sementara petugas Polres Bangli masih menunggu tim Labfor Polda Bali yang rencananya akan diturunkan untuk melakukan identifikasi dan olah TKP.

Dari pantauan, akibat kebakaran bangunan gedung yang terdiri dari sejumlah ruangan seperti kepala bidang dan sekretariat ini, kini hanya tinggal puing-puing saja. Tampak di beberapa titik, asap masih mengepul.

Sejumlah warga dan pegawai yang mendengar adanya kebakaran tersebut berdatangan untuk melihat dari dekat kondisi tempatnya bekerja. Satu unit mobil Damkar Pemkab Bangli kembali diterjunkan untuk memadamkan sisa-sisa bara api yang masih mengepul tersebut.

Selain itu, sejumlah petugas penyidik dari Polres Bangli juga mulai melakukan identifikasi awal. Pada kesempatan itu juga tampak Bupati Bangli I Made Gianyar meninjau kondisi terkini gedung DLH dan Tata Kota tersebut.




Bupati Made Gianyar di lokasi menyebutkan pihaknya tidak mau menduga-duga penyebab kebakaran tersebut. Phaknya masih menunggu menunggu hasil penyelidikan tim labfor.

“Kita sekarang lebih fokus untuk perbaikan gedung. Namun apakah pembangunan masih di lokasi semula, atau akan dibangun pemerintahan terpusat, masih dilakukan kajian,” ucapnya.

Lebih lanjut dijelaskan, pihaknya juga masih mencarikan solusi untuk kantor sementara  pegawai BLH. “Kita masih melakukan penjajakan untuk kantor sementara BLH.

Sementara di sisi lain, kita juga minta Kadis DLH dan Tata Kota  menempuh upaya niskala,” bebernya lagi.

Kasubag Humas Polres Bangli AKP. Sulhadi saat dikonfirmasi, juga menyatakan masih menunggu tim labfor Polda Bali untuk mengetahui penyebab pasti kebakaran tersebut.



Namun dari pengakuan sejumlah saksi, salah satu saksi Anak Agung Made Agung yang merupakan pegawai di Dinas setempat, menyatakan pada pukul  20.30, saat saksi pulang, lampu di TKP mati karena konslet. “Kita belum beran memastikan penyebab kebakaran gedung BLH. Kita tentunya bakal menunggu hasil tim Labfor,” jelas Sulhadi. (sum)

 Save as PDF

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Next Post

Karyawan Subkontraktor Kepergok Curi Kabel PLN

Ming Feb 4 , 2018
Dibaca: 8 (Last Updated On: 04/02/2018)DENPASAR-fajarbali.com | Unit Reskrim Polsek Denpasar Selatan meringkus tiga karyawan subkontraktor PLN yang mencuri kabel di Gardu PLN depan McDonald Jalan Bay Pass Ngurah Rai, Sanur, Minggu (21/1/2018) sekitar pukul 17.30 Wita. Selain meringkus tersangka Nurwitono (34), Moh. Arifin (34), satu pelaku bernama Bambang masih […]

Berita Lainnya