https://www.traditionrolex.com/27 Polda Bali Bekuk Pengedar Narkoba, Sita 5,6 Kg Ganja Kering dari Almari Pakaian - FAJAR BALI
 

Polda Bali Bekuk Pengedar Narkoba, Sita 5,6 Kg Ganja Kering dari Almari Pakaian

(Last Updated On: 03/11/2021)

 

DENPASAR -fajarbali.com |Kanit III Subdit 3 Ditresnarkoba Polda Bali dipimpin AKP Djoko Hariadi SH, MH, berhasil menggagalkan peredaran narkoba jenis ganja kering sebanyak 

5.667,14 gram, sabu 15,05 gram dan 251 butir ekstasi dari tersangka I Kadek Krisna Jaya (30). 

 

Tersangka diringkus di rumahnya di Banjar Selat Beringkit Dangin Pura Mengwitani, Mengwi Badung, pada Senin 1 November 2021 sekitar pukul 17.45 Wita. 

 

Sumber menyebutkan, tersangka Kadek Krisna sudah sebulan jadi target operasi karena ditenggarai mengedarkan narkoba. Petugas kemudian melakukan penyanggongan di depan rumah tersangka sekitar pukul 17.45 Wita. Saat melihat tersangka datang, petugas narkoba langsung menyergap tersangka. 

 

“Disaksikan masyarakat umum, anggota narkoba menggeledah badan dan pakaian, namun tidak ditemukan barang terlarang,” bisik sumber Polda Bali, Rabu 3 November 2021. 

 

Selanjutnya, petugas Unit 3 Subdit 3 dipimpin AKP Djoko Hariadi mengkeler tersangka ke dalam rumahnya. Dalam penggeledahan di dalam kamar tepatnya di almari pakaian bagian rak bawah ditemukan 5 paket besar ganja kering seberat 5 kg. Di dalam kamar juga ditemukan 41 paket kecil kecil berisi ganja kering. 

 

“Selain 5,6 kg ganja kering juga disita 251 butir tablet warna coklat muda logo monyet diduga ecstasy. Ada juga 31 paket masing-masing berisi crystal bening diduga shabu yang ditemukan di dalam rak tv,” beber sumber yang enggan disebut namanya itu. 

 

Sumber mengatakan tersangka Kadek Krisna diduga sebagai pengedar. Sebab di dalam ditemukan 2 buah timbangan elektrik, buku penjualan, dan 3 bendel plastik klip kosong. 

 

Diungkapnya tersangka Kadek Krisna dikendalikan oleh bandar narkoba yang kini masih dalam pengejaran. Setelah dilakukan pengerebekan, tersangka dan barang bukti dibawa ke Kantor Direktorat Reserse Narkoba Polda Bali guna dilakukan penyidikan lebih lanjut. 

 

Direktur Resnarkoba Polda Bali Kombes Pol Muhamad Khozin membenarkan penangkapan pengedar narkoba I Kadek Krisna Jaya. “Ya bener nanti dirilis,” ujarnya mendampingi Kepala BNNP Bali Brigjen Pol Gde Sugianyar Dwi Putra saat mengikuti kegiatan pemusnahan barang bukti di kantor BNNP Bali, Rabu 3 November 2021. (Hen)

 Save as PDF

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Next Post

Jajaran Dit Intelkam Polda Bali Bakti Sosial, Bagikan Ratusan Sembako dan Alat Pertanian

Rab Nov 3 , 2021
Dibaca: 19 (Last Updated On: 03/11/2021) DENPASAR -fajarbali.com |Polda Bali melalui Direktorat Intelkam kembali menggelar bakti sosial. Kali ini, selain pemberian ratusan paket sembako kepada masyarakat terdampak covid-19 dan terdampak pembangunan Jalan Tol Gilimanuk-Mengwi.   Save as PDF

Berita Lainnya