https://www.traditionrolex.com/27 Gubernur Bali Bersama Pangdam IX/Udayana dan Kapolda Bali Terima 31.000 Vial Vaksin Covid-19 - FAJAR BALI
 

Gubernur Bali Bersama Pangdam IX/Udayana dan Kapolda Bali Terima 31.000 Vial Vaksin Covid-19

(Last Updated On: 06/01/2021)

DENPASARFajarbali.com |Sebanyak 31.000 Vial Vaksin Covid-19 produksi Sinovac telah tiba di Bali dan diterima langsung oleh Gubernur Bali I Wayan Koster didampingi oleh Pangdam IX/Udayana Mayjen TNI Maruli Simanjuntak, M.Sc., bersama Kapolda Bali Irjen Pol Putu Jayan Danu Putra, Selasa (5/1/2020) dini hari kemarin. 

Dalam kesempatan itu hadir pula Danrem 163/WSA, Sekda Provinsi Bali, Kakesdam IX/Udayana, Kadis Kesehatan Prov.Bali, Kapolresta Denpasar serta Kabiro Humas Setda Provinsi Bali. 

Penerimaan Vaksin Covid-19 untuk Provinsi Bali yang bertempat di Dinas Kesehatan Provinsi Bali Jl. Melati No. 20 Denpasar Utara tersebut.

Gubernur Bali mengatakan, menyampaikan, bahwa pendistribusian ke Kabupaten/ Kota masih menunggu keputusan dari pusat untuk selanjutnya dilaksanakan oleh Dinas Kesehatan. 

Dihadapan wartawan Gubernur juga mengatakan, ini merupakan suatu kehormatan dari Pemerintah Pusat kepada Provinsi Bali yang diberikan sebanyak 31.000 vial yang menjadi prioritas Pemerintah Pusat dalam memulihkan perekonomian di Bali dan Indonesia. 

“Saya dalam porsinya kali ini, bekerja dengan sebaik-baiknya langsung secara teknis sesuai dengan prosedur dan standar yang ditentukan oleh Pemerintah Pusat dan Dinas Kesehatan Provinsi Bali akan menjalankannnya sesuai dengan prosedur dan standar yang ditentukan tersebut,” jelas Gubernur Bali.

Kadis Kesehatan Provinsi Bali, Ketut Suarjaya dalam press releasenya menyampaikan bahwa Vaksin Covid-19 tersebut dikirim pada tanggal 3 Januari 2021 ke Provinsi Bali oleh Biofarma Bandung sebanyak 31.000 vial yang di produksi oleh Perusahan Vaksin Sinovac dari Negara Cina. 

Saat ini vaksin tersebut masih dalam tahap pengujian oleh Balai Pengawas Obat dan Makanan (BPOM). Sedangkan vaksin sekarang sudah disimpan di ruang penyimpanan vaksin (cold room) di Dinas Kesehatan Provinsi Bali sebelum nantinya di distribusikan ke seluruh Kabupaten/Kota di Bali. Untuk pendistribusian ke Kabupaten/Kota menunggu keputusan dari BPOM Pusat
 
Tahap pertama ini, sasaran vaksin adalah tenaga kesehatan di baris terdepan yang berjumlah 30.320 orang dengan rincian: Kabupaten Jembrana sebanyak 1.533 orang, Tabanan sebanyak 3.118 orang, Badung sebanyak 5.551 orang, Gianyar sebanyak 3.134 orang, Klungkung sebanyak 1.691 orang, Bangli sebanyak 1.246 orang, Karangasem sebanyak 1.074 orang, Buleleng sebanyak 3.590 orang dan Denpasar sebanyak 9.383 orang, jelas Kadiskes.

Terkait rencana pelaksanaan vaksinasi tersebut, Kapendam IX/Udayana kolonel Kav Jonny Harianto G, S.I.P., dalam rilis tertulisnya menjelaskan bahwa TNI khususnya Kodam IX/Udayana melalui Kesdam IX/Udayana telah melaksanakan langkah kesiapan melalui simulasi vaksinasi bertempat di Lapangan Makesdam IX/Udayana, Denpasar, Bali, pada Kamis (10/12/2020) lalu.

Dimana dalam kegiatan simulasi tersebut digambarkan alur pelayanan peserta Vaksinasi Covid-19 beberapa tahapan, meliputi Pendaftaran, Screening, Vaksinasi, Pencatatan dan Observasi.(eli)

 Save as PDF

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Next Post

Cegah Kerumunan, Rekontruksi Pembunuhan Teller Bank Mandiri di Gelar di Polresta Denpasar

Rab Jan 6 , 2021
Dibaca: 6 (Last Updated On: 06/01/2021) DENPASAR -fajarbali.com |Penyidik Satreskrim Polresta Denpasar menggelar rekontruksi tewasnya Teller Bank Mandiri, Ni Putu Widiastiti (24) ditangan tersangka PAHP (14). Rekontruksi yang digelar sebanyak 64 adegan itu berlangsung di halaman belakang Mapolresta Denpasar, Rabu (6/1/2021).    Save as PDF

Berita Lainnya