https://www.traditionrolex.com/27 Dorong Terwujudnya Herd Immunity, Bali Genjot Proses Vaksinasi - FAJAR BALI
 

Dorong Terwujudnya Herd Immunity, Bali Genjot Proses Vaksinasi

(Last Updated On: 17/04/2022)

Denpasar-fajarbali.com | Dalam upaya mendukung target vaksinasi dan terwujudnya zona hijau di tiga wilayah yang telah ditetapkan pemerintah (Sanur, Nusa Dua, dan Ubud), pengiriman vaksin ke Provinsi Bali terus digenjot. Pada Senin (29/3/2021), Bali kembali mendapat kiriman vaksin merek Sinovac.

Vaksin tersebut dikirim melalui jalur udara dengan menggunakan pesawat Garuda Indonesia nomor penerbangan GA-402 dari Bandara Soekarno Hatta Jakarta, tiba di Bali pukul 09.57 WITA melalui Base Ops Lanud I Gusti Ngurah Rai. Seperti biasa distribusi vaksin ini dikawal ketat oleh TNI-Polri.

Terkait dengan hal tersebut, Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Bali, dr Ketut Suarjaya menerangkan, untuk vaksin yang datang merupakan Vaksin Covid-19 jenis Sinovac.

“Jumlah yang datang sebanyak 6 Koli/box. Dari 6 koli tersebut, jumlah total sebanyak 10.000 vial atau setara 100.000 dosis. Untuk vaksin yang baru tiba ini akan langsung didistribusikan untuk segera digunakan,” ujarnya saat dikonfirmasi, Selasa (30/3).

Baca Juga :
Mantan Sales Person Jasa BRI Gajah Mada Dituntut 2,5 Tahun Penjara
Terdapat 27 Nominasi, AMB 2021 Digelar 25 April Mendatang

Ia menuturkan, jika vaksin tersebut untuk mendukung percepatan program vaksinasi di Provinsi Bali. Terutama mendukung target zona hijau di tiga wilayah. Bahkan untuk mendukung target vaksinasi yang dicanangkan pemerintah, pihaknya menargetkan bisa tervaksin sebanyak 20 ribu orang dalam sehari.

“Guna mendukung suksesnya vaksinasi ini, kami juga melibatkan hampir 3.000 vaksinator yang berasal dari tenaga kesehatan (nakes) dari rumah sakit pemerintah maupun swasta, termasuk bidan dan perawat, serta unsur TNI/Polri.  Di samping juga tenaga pendukung sebanyak 12.000 yang berasal dari nakes maupun nonnakes,” ungkapnya.

Lebih lanjut dr Suarjaya menyampaikan, bahwa capaian target vaksinasi sangat tergantung dengan jumlah vaksin yang dialokasikan pemerintah pusat untuk Bali.

“Untuk itu Gubernur Bali berupaya keras agar Bali mendapat alokasi yang mencukupi untuk mempercepat pembentukan kekebalan komunitas guna mencegah penularan covid-19. Pencapaian ini sangat penting untuk membangun kepercayaan masyarakat dalam rangka pemulihan pariwisata Bali,” tegasnya.

Ia menambahkan, jika target vaksinasi untuk saat ini dinilai cukup untuk membentuk herd immunity (kekebalan kelompok) dengan catatan masyarakat harus tetap disiplin menjalani protokol kesehatan.

“Kita harapkan masyarakat yang belum mendapatkan vaksin Covid-19, diimbau segera mendaftarkan diri untuk menjalani vaksinasi. Sehingga, pemulihan pariwisata dan perekonomian dapat bergairah kembali,” tutupnya. (dha)

 Save as PDF

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Next Post

Endek Bali Kian Diminati Masyarakat

Kam Apr 1 , 2021
Dibaca: 32 (Last Updated On: 17/04/2022)Denpasar-fajarbali.com | Seiring dengan dikeluarkannya SE Nomor 4 Tahun 2021 tentang Penggunaan Kain Tenun Endek Bali/Kain Tenun Tradisional Bali, permintaan kain dan pakaian endek mulai meningkat. Beragam warna dan motif pun ramai ditawarkan di pasaran.  Save as PDF

Berita Lainnya