https://www.traditionrolex.com/27 Di Gilimanuk, Empat Anak Punk Dipulangkan - FAJAR BALI
 

Di Gilimanuk, Empat Anak Punk Dipulangkan

(Last Updated On: 19/04/2020)

NEGARA – fajarbali.com | Empat anak punk yang tanpa membawa identitas atau KTP serta tak berbekal cukup dipulangkan kembali ke Jawa, Minggu (19/4/2020).

 

 

Keempatnya diamankan di Gilimanuk oleh jajaran Polsek Kawasan Laut Gilimanuk. Mereka sampai ke Bali, melalui Gilimanuk dengan menumpang truk tanpa sepengetahuan sopir truk. Kapolsek Gilimanuk Kompol Gusti Nyoman Sudarsana saat dikonfirmasi Minggu kemarin membenarkan telah mengamankan empat orang atau anak punk di Gilimanuk, tanpa membawa identitas diri. Saat dimintai keterangan keempat orang tersebut mengaku bernama Abdul Mujid, Muhamad Rasidi, M.Iklil Zahron dan M.Zidan. Mereka juga mengaku berasal dari Pasuruan Jatim.

Empat anak punk tersebut telah menjalani rapid test di Posko KKP Gilimanuk dengan hasil negatif oleh petugas medis. Mereka akhirnya dikembali ke Jawa lantaran tak membawa identitas, dengan menumpang KMP Trans Jawa 9.

“Kami tetap intensif melakukan pengawasan terhadap barang, orang dan kendaraan sehingga tak ada yang lolos , apalagi sekarang sedang terjadi wabah virus Covid-19,” terangnya. (prm).

 Save as PDF

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Next Post

Bupati Artha Cek Pemeriksaan dan Fasilitas di Gilimanuk

Ming Apr 19 , 2020
Dibaca: 4 (Last Updated On: 19/04/2020)NEGARA – fajarbali.com | Bupati Jembrana Putu Artha melakukan kunjungan ke Pelabuhan Gilimanuk serta pos pemeriksaan KTP di Gilimanuk, Sabtu (18/4/2020). Pengecekan yang dilakukan Bupati Artha, guna memastikan keamanan dan terlaksananya pola pemeriksaan bagi setiap orang yang masuk Bali melalui Gilimanuk. Hal ini tentu untuk […]

Berita Lainnya