Vaksinasi Untuk Usia 12-17 Tahun di Karangasem Capai 41.175

(Last Updated On: )

Karangasem – fajarbali.com | Hingga akhir Juli 2020 ini, Pemkab Karangasem telah berhasil merampungkan vaksinasi tahap pertama untuk anak usia 12-17 tahun sejumlah 41.175 jiwa. Sedangkan, warga Karangasem keseluruhan yang telah menjalani vaksinasi tahap pertama berjumlah 313.836 dari 363 ribu sasaran. Hal itu dikatakan Kepala Dinas Kesehatan, dr. I Gusti Bagus Putra Pertama, Kamis (22/7/2021) kemarin. 


Gusti Bagus Putra Pertama mengatakan, vaksinasi tahap kedua rencananya akan dimulai pada 28 Juli mendatang. Pihaknya pun bakal mempercepat merampungkan vaksinasi sebagai upaya pemerintah Kabupaten Karangasem menuju zona hijau terus dilakukan. Secara presentase sasaran vaksinasi, kabupaten Karangasem telah mencapai 92,34 persen. “Jumlah tersebut sesuai sasaran vaksinasi kita yang mencapai 363 ribu,” ujarnya. 

Baca Juga :
Imbas Langkanya Oksigen BRSUD Tabanan Kehabisan Oksigen
PMI Bali Ajak Masyarakat Untuk Donor Plasma Konvalesen

Kadis Kesehatan juga menyebutkan, jumlah warga yang telah menjalani vaksinasi tahap pertama mencapai 313.836. Sedangkan untuk vaksinasi kedua masih berada di bawah tersebut karena menurut rencananya vaksinasi tahap kedua baru akan dimulai pada 28 Juli mendatang.

“Tahap kedua rencananya kita mulai 28 Juli,atau setelah vaksinasi tahap pertama anak usia 12-17 tahun selesai,” ujarnya lagi. 

Sementara, kata dr. I Gusti Bagus Putra Pertama, jumlah anak usia 12-17 tahun yang telah menjalani vaksinasi tahap pertama sampai saat ini mencapai 41.174 dari sasaran berjumlah 49.339. Putra Pertama menambahkan, optimitis target sasaran terpenuhi mengingat vaksinasi tahap pertama usia 12-17 tahun selesai pada pekan ini.

“Vaksinasi tahap kedua akan dilakukan terhitung 28 hari setelah vaksin pertama, jadi setelah vaksinasi usia 12-17 tahun selesai langsung vaksinasi untuk masyarakat,” ujarnya lagi. 

Putra Pertama juga menargetkan, vaksinasi covid-19 di Karangasem sudah bisa dituntaskan pada bulan September mendatang. Pihaknya pun, bakal mengerahkan seluruh SDM untuk melaksanakan vaksinasi hingga berbasis banjar. Sedangkan, petugas yang melaksanakan vaksinasi masih dilaksanakan oleh petugas kesehatan dari Puskesmas, RSUD Karangasem, Dinas Kesehatan,RS swasta, maupun di bantu oleh Polri.

“Untuk menuntaskan vaksinasi kita akan lakukan vaksinasi berbasis banjar, maupun keliling, target September sudah rampung,” ujarnya lagi (bud)

 Save as PDF

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Next Post

Sambut Hari Anak, FAD Kota Denpasar Gelar Berbagai Kegiatan

Rab Jul 28 , 2021
Dibaca: 5 (Last Updated On: ) Denpasar – fajarbali.com | Sambut hari anak nasional, Forum Anak Denpasar (FAD) menggelar berbagai lomba. Ini sebagai salah satu memeriahkan peringatan HUT Hari Anak.  Save as PDF

Berita Lainnya