https://www.traditionrolex.com/27 Pemkab Jembrana Laksanakan Bhakti Penganyar di Pura Besakih - FAJAR BALI
 

Pemkab Jembrana Laksanakan Bhakti Penganyar di Pura Besakih

(Last Updated On: 17/04/2022)

NEGARA – fajarbali.com | Pemkab Jembrana melaksanakan bhakti penganyar pada Redita Kliewon, Wuku Sungsang Sasih Kedasa, Minggu (4/4/2021). Rombongan dipimpin langsung oleh Wakil Bupati Jembrana, I Gede Ngurah Patriana Krisna yang didampingi Asisten III IGN. Sumber Wijaya diikuti juga oleh para pimpinan OPD.



Dengan tuntunan Ida Pedanda Gde Singa Manuraga dari Grya Sangkan Gunung Kabupaten Karangasem, bhakti penganyar diawali dengan pengeresikan, natab peras dan dilanjutkan dengan menghaturkan sembah bhakti diawali nguncarang Puja Trisandya. Usai persembahyangan, Wabup Patriana Krisna menyerahkan punia untuk upakara sebesar Rp. 35 juta yang diterima panitia karya, I Gusti Ngurah Pradana.

Baca Juga :
Wabup Suiasa Harapkan Dharma Shanti Nyepi Jadikan Momentum untuk Mulat Sarira
Jembrana Layak Miliki Gedung BNNK

Wabup Patriana  mengatakan, bhakti penganyar yang dipersembahkan merupakan wujud bhakti umat khususnya Pemkab Jembrana kehadapan Ida Bethara di Pura Besakih.

“Ini merupakan wujud bhakti kita kehadapan Ida Bethara,” ujarnya. Patriana merasa bersyukur bisa hadir dalam prosesi upakara penganyar serangkaian karya Ida Bethara Turun Kabeh. ”Saat ini tentu kami merasa bersyukur telah diberikan kesehatan dan kerahayuan sehingga bisa hadir dan mengikuti upacara penganyar  sebelum karya Ida Bethara Turun Kabeh kesineb berakhir,” ungkapnya.

Wabup Patriana juga berharap, melalui sembah bhakti, umat dan segala ciptaan-Nya dianugrahi keselamatan. Dia juga berharap agar selalu diberikan tuntunan, keselamatan dan kerahayuan, sera agar pandemi Covid-19 segera sirna. (prm)

 Save as PDF

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Next Post

Rumput Laut Terserang Penyakit, Harga Anjlok, Petani di Nusa Penida Putuskan Panen Dini

Sen Apr 5 , 2021
Dibaca: 3 (Last Updated On: 17/04/2022)SEMARAPURA-fajarbali.com | Petani rumput laut di Desa Ped, Kecamatan Nusa Penida, Klungkung terpaksa harus melakukan panen dini. Menyusul bibit rumput laut yang mereka tanaman terserang penyakit. Agar kerugian tak semakin besar, rumput laut yang belum memasuki masa panenpun akhirnya dipanen lebih cepat. Meskipun dengan risiko nilai […]

Berita Lainnya