https://www.traditionrolex.com/27 HUT ke-39 YKKPB Usung “Continuing An Amazing Journey” - FAJAR BALI
 

HUT ke-39 YKKPB Usung “Continuing An Amazing Journey”

(Last Updated On: 31/07/2023)

Foto: HUT-Ketua YKKPB, Dr. Drs. A.A. Gede Oka Wisnumurti, M.Si., memotong tumpeng di HUT ke-39 YKKPB tahun 2023 di Kampus Unwar, Minggu (30/7).

 

DENPASAR – fajarbali.com | Yayasan Kesejahteraan Korpri Propinsi Bali (YKKPB) telah berusia 39 tahun, Minggu (30/7). Pada momen Hari Ulang Tahun (HUT) Badan Penyelenggara Universitas Warmadewa (Unwar) dan unit lainnya ini, dua tokoh diberikan Wikan Award, yakni Prof. dr. I Dewa Putu Widjana, DAP&E.,Sp.ParK., dan Dra. Ida Ayu Oka Rusmini.

Wikan Award (Widya Karya Nugraha) merupakan supremasi penghargaan YKKPB yang diberikan kepada tokoh masyarakat Bali yang memiliki komitmen dan kontribusi dalam meningkatkan kecerdasan sumber daya manusia dan pembangunan di wilayah Bali, serta memiliki kontribusi terhadap perkembangan Unwar.

YKKPB juga membeberkan Satya Karya Nugraha kepada karyawan yang telah mengabdi selama 25, dan 30 tahun. Pada hari yang berbahagia ini juga dilakukan penyerahan mobil operasional dari PT Bank BNI Cabang Renon, dan penyerahan hadiah lomba mewarnai anak.

Ketua YKKPB, Dr. Drs. Anak Agung Gede Oka Wisnumurti, M.Si., menjelaskan , HUT tahun 2023 ini, mengusung tema “Continuing An Amazing Journey”. Dia tak henti memanjatkan syukur, karena di usia yang ke-39 tahun ini unit-unit di bawahnya semakin berkembang.

“39 tahun merupakan usia yang tidak muda lagi. Wajib iospeksi diri ke dalam untuk melihat hal-hal apa yang telah dilakukan, dan bagaimana cara menghadapi tantangan yang dihadapi ke depan, untuk mewujudkan mimpi-mimpi menjadikan YKKPB dan seluruh unit di bawah yayasan menuju welfear for all, yaitu sejahtera untuk semua,” ujarnya.

Untuk mewujudkan itu, Wisnumurti mengatakan, banyak hal yang dipikirkan, direncanakan, dan dilakukan. Ada 5 strategi yang dilakukan untuk mewujudkannya. Diantaranya, menerapkan konstitusional building dan standar SOP di semua UPK, meningkatkan kapasitas SDM dalam menghadapi tantangan global, meningkatkan kualitas, integritas, dan loyalitas seluruh civitas akademika sembari membangun networking (jaringan), dan memberikan kesejahteraan yang layak kepada seluruh karyawan (welfear for all).

“Hingga saat ini kami di yayasan sudah memiliki tujuh UPK, harapan saya tahun depan ada delapan UPK, akan muncul satu UPK baru, yakni Rumah Sakit Umum Pendidikan Universitas Warmadewa yang letaknya di Sidan , Gianyar. Terget saya tahun depan sudah beroperasi,” harapnya.

Ketua Dewan Pembina YKKPB, Drs. I Nyoman Yasa, M.Si., mengucapkan selamat HUT ke-39 bagi YKKPB. Dikatakan, berbagai capain telah mampu dicapai YKKPB selama setahun terakhir.

Oleh karena itu, pihaknya berterima kasih kepada seluruh pengurus dan UPK yang berada di bawah naungan YKKPB, yang telah berpartisipasi dalam mewujudkan berbagai capaian dari tahun ke tahun tersebut.

Sebab, capain ini diraih berkat kerja keras dan kerjasama bersama. Ke depan, diharapkan kemajuan yang telah diraih selama ini agar ditingkatkan. “Kita berharap ke depan lembaga ini ke depan tetap jaya dan abadi selamanya,” harapnya. W-009

 Save as PDF

Next Post

Saksi Gerindra di Dapil Sukawati Rampung

Sen Jul 31 , 2023
Dibaca: 172 (Last Updated On: 31/07/2023) Foto: RAPAT Koordinasi PAC Gerindra Sukawati.   DENPASAR – fajarbali.com | Pengurus Anak Cabang (PAC) Partai Gerindra Kecamatan Sukawati, Gianyar telah merampungkan saksi-saksi yang bakal ditugaskan di seluruh Tempat Pemungutan Suara (TPS) daerah pemilihan (dapil) Sukawati. Di Dapil Kecamatan Sukawati terdapat 339. Masing-masing TPS disiapkan […]
5F033FD1-4471-49DA-B0D5-DC3D67C9B54C

Berita Lainnya