Empat Unit Pertokoan di Jalan Raya Semer Hangus Terbakar

(Last Updated On: )

KEROBOKAN -fajarbali.com |Empat unit gedung Pertokoan beserta isinya yang terletak di Raya Semer, Lingkungan Dukuh Sari, Kerobokan Kelod, Kuta Utara Badung, ludes dilalap si jago merah, Rabu (10/2/2021) sekitar pukul 04.00 Wita. 

Terbakarnya 4 unit gedung pertokoan itu terdiri dari 1 unit ruko yang menjual buah-buahan, sembako, penjual kopi dan warung nasi pecel. Kerugian akibat terbakarnya pertokoan itu ditaksir mencapai ratusan juta rupiah. 

Berdasarkan keterangan saksi pemilik warung, Made Yudiana pascakejadian sekitar pukul 04.00 Wita berencana mau tidur. Saksi berusia 43 tahun tiba-tiba mendengar klepet-klepet seperti suara api membakar bahan material disertai ledakan di dekat warung. 

Saksi yang tinggal di Jalan Raya Semer, No.40, Lingk. Dukuh Sari, Kerobokan Kelod, Kuta Utara Badung itu heran dan beranjak melihat keluar. “Saksi melihat kobaran api sudah membesar di toko buah dan merembet ke toko sembako dan warung miliknya,” ujar Kasubag Humas Polres Badung Iptu Gede Ketut Oka Bawa,” Rabu (10/2/2021). 

Tidak ingin dirinya mengalami luka bakar, saksi Made Yudiana kabur dari warung dan berteriak minta tolong. Warga setempat berdatangan dan melakukan pemadaman dengan alat seadanya. 

Sementara dari kejadian itu, 5 armada mobil petugas pemadam kebakaran (dakar) tiba dilokasi kejadian. Petugas dakar bahu membahu menjinakkan si jago merah menyemprotkan air ke sejumlah kobaran api. 

Dalam waktu satu jam lamanya, api berhasil dijinakkan. Meski demikian tak urung seluruh barang barang yang ada di dalam toko ludes terbakar. “Ada 4 unit gedung pertokoan beserta isinya ludes terbakar,” beber Iptu Oka. 

Sementara itu menurut pemilik toko buah, Nyoman Total, dia sedang berada di rumahnya dan dihubungi oleh saksi di TKP. Ia pun datang kesana menyaksikan tokonya penuh dengan kobaran api besar. Ia juga mendapati petugas dakar sedang berupaya memadamkan api.

Kasubag Iptu Oka mengatakan pihak identifikasi Polres Badung saat ini sedang melakukan pengecekan untuk mencari penyebab terbakarnya gedung pertokoan tersebut. “Masih dilakukan pengecekan,” tandasnya. (hen)

 Save as PDF

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Next Post

Kejari Jembrana Musnahkan BB Narkotika

Rab Feb 10 , 2021
Dibaca: 23 (Last Updated On: )NEGARA-fajarbali.com | Kejaksaan Negeri (Kejari) Jembrana memusnahkan barang bukti jenis narkotika serta kejahatan lainnya. Pemusnahan barang bukti tersebut dilaksanakan di halaman parkir Kejari Negara, Rabu (10/2/2021).  Save as PDF

Berita Lainnya