Proyek Pasar Gianyar Hampir Rampung

(Last Updated On: )

GIANYAR-fajarbali.com | Proyek Pasar Gianyar yang mulai pengerjaannya sejak awal tahun 2020 lalu, kini pekerjaan pasar tersebut sudah hamper rampung. Sebelum masa habis kontrak 6 November mendatang, saat ini realisasi proyek sudah mencapai 96,38% dari target 93,36. “Secara prinsip sudah selesai, ini di proyek sedang uji coba dan pembersihan,” jelas Manager Pelaksana PT TJS, Minggu (10/10/2021.

Disebutnya, tenaganya juga menuntaskan pengerjaan taman di sekeliling pasar, sedangkan penanaman pohonnya sudah selesai. “Pekerjaan saat ini di luar area kontruksi, pengaspalan dan pertamanan. Selain itu bagian teknisi juga uji coba mekanikal electrical,” ujarnya lagi. Dikatakannya, untuk daya listrik sudah uji kekuatan dengan keseluruhan kebutuhan ME posisi on. Untuk escalator sudah diuji coba dan saat ini sedang dalam pembungkusan.

 

Guna serah terima nanti berjalan baik dan penerima/pengelola dalam hal ini Disperindag Gianyar, maka pihak rekanan pula mengajari beberapa tenaga dari UPT Pasar Gianyar untuk mengerti dan bisa mengoperasikan peralatan mekanikal electrical. “Seminggu dua kali kami ajari mereka mengoperasikan peralatan ME, agar saat serah terima mereka langsung pakai,” tambahnya. Disamping itu, disiapkan juga manual book, sehingga bila terjadi gangguan, bisa mengecek langsung di buku panduan.

 

Proyek dengan nilai lebih dari Rp 224 miliar tersebut, optimis rampung sesuai waktu kontrak. Ngakan Artana menjelaskan, secara prinsip saat ini hanya uji coba ME, pemasangan lampu dan finishing pertamanan. “Optimis rampung dan tidak perlu kejar-kejaran. Sisa waktu masih banyak, jadi lebih banyak ada kesempatan uji coba,” tuntas Ngakan Artana. (dha)

 Save as PDF

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Next Post

285 ASN Guru dan PPPK Di Bangli Lulus Seleksi Tahap I

Ming Okt 10 , 2021
Dibaca: 4 (Last Updated On: )BANGLI-fajarbali.com | Pengumuman Hasil Seleksi Kompetensi Aparatur Sipil Negeri (ASN) Guru dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Tahap I, telah dilaksanakan tanggal 8 Oktober 2021, melalui akun masing-masing peserta.  Save as PDF

Berita Lainnya