PT JBT Lakukan Pemeliharaan Jalan Tol, Ini Tanggal Pengerjaannya

Langkah ini diambil guna meningkatkan keamanan dan kenyamanan bagi para pengguna Jalan Tol Bali Mandara.

 Save as PDF
(Last Updated On: )
Perbaikan Tol Bali Mandara berupa Scrapping Filling Overlay oleh PT Jasamarga Bali Tol

 

MANGUPURA-Fajarbali.com | PT Jasamarga Bali Tol (PT JBT) selaku pengelola Tol Bali Mandara melakukan perbaikan jalan berupa Scrapping Filling Overlay (SFO) di ruas Tol Nusa Dua-Ngurah Rai-Benoa. Perbaikan jalan bekerjasama dengan PT. Jasamarga Tollroad Maintenance (JMTM) sebagai penyedia layanan pemeliharaan jalan. Langkah ini diambil guna meningkatkan keamanan dan kenyamanan bagi para pengguna Jalan Tol Bali Mandara.

Direktur Utama PT JBT, I Ketut Adiputra Karang mengatakan, perbaikan akan dilaksanakan mulai tanggal 7 Agustus 2023 hingga 31 Oktober 2023. Perbaikan akan dilakukan di dua titik lokasi yakni KM 0+600 – 2+100 Jalur A (dari Gerbang Tol Nusa Dua dan Jalur B (mengarah ke mainroad Nusa Dua) dan KM 0+000 N – 1 N Pada Jalur B Kendaraan Roda 2 (dari interchange mengarah ke Ngurah Rai).

“Perbaikan ini merupakan bagian dari komitmen PT JBT dalam meningkatkan pelayanan dan keamanan bagi para pengguna jalan tol Bali Mandara. Selain itu juga bagian dari strategi perusahaan untuk memastikan bahwa infrastruktur jalan tol tetap berada dalam kondisi yang optimal dan aman bagi seluruh pengguna,” ujarnya, Minggu (6/8).

Guna menjamin kelancaran lalu lintas selama masa perbaikan, PT JBT katanya, telah menyiapkan berbagai upaya mitigasi risiko, antara lain pembatasan area kerja, pengaturan lalu lintas melalui koordinasi dengan instansi terkait. PT JBT akan berkoordinasi dengan Kepolisian Patroli Jalan Raya (PJR) dan PT Jasamarga Tollroad Operator (JMTO) untuk melakukan pengaturan lalu lintas secara efisien selama periode perbaikan. 

“Mohon maaf atas ketidaknyamanan yang ditimbulkan. Kami mengimbau kepada seluruh pengguna jalan agar mengantisipasi perjalanan dengan memastikan kendaraan dalam keadaan prima, selalu berhati-hati dan menaati rambu-rambu terutama di sekitar lokasi pekerjaan untuk memastikan keselamatan dan kelancaran perjalanan,” imbaunya. 

Adiputra Karang berharap dengan adanya perbaikan di dua titik lokasi tersebut keselamatan dan kenyamanan para pengguna jalan tol di Ruas Tol Bali Mandara akan semakin terjamin. “Perusahaan juga berkomitmen untuk terus meningkatkan infrastruktur dan pelayanan agar masyarakat dapat menikmati perjalanan yang lebih lancar dan aman,” terangnya.W-004

 

 Save as PDF

Next Post

Wabup Suiasa Pimpin Rapat Koordinasi IPSI Bali Jelang PRA-PON 2023

Ming Agu 6 , 2023
Rapat koordinasi kali ini membahas tentang Pedoman Penetapan Atlet Pra PON IPSI dan sekaligus persiapan Atlet untuk tampil pada pra-PON di Solo 11 September 2023 mendatang.
Rakor IPSI (1)

Berita Lainnya