STT Sutha Dharma Kerti Juara Lomba Ogoh-Ogoh

NEGARA - fajarbali.com | Seperti tahun sebelum, lomba Ogoh-Ogoh kembali digelar oleh Pemkab Jembrana di Catus Pata depan Kantor Bupati Jembrana atau perempatan jalan Sudirman Negara, jelang Hari Raya Nyepi, Jumat (16/3/2018). Pada lomba tahun ini, STT (Sekaa Truna Truni) Sutha Dharma Kerti, asal Banjar Banyubiru Desa Banyubiru keluar sebagai juara pertama.  

STT Sutha Dharma Kerti berhasil mengumpulkan poin sebesar 431 selisih satu poin dari STT Dharma Bhakti asal Banjar Adat  Dangin Tukadaya Desa Dangin Tukadaya dengan poin 430. Sedangkan keluar sebagai juara ketiga yakni STT Yowana Duta asal Banjar Adat Taman Desa Batuagung dengan poin 412.
Pada juara harapan satu STT Tri Eka Sari asal Lingkungan Baler Bale Agung Kelurahan Tegalcangkring dengan 411 poin dan Harapan dua disandang STT Sidha Karya dari Banjar Adat Warnasari Kelod Desa Warnasari. Untuk juara pertama berhak mendapatkan uang sebesar Rp 6 Juta, juara 2 Rp 5 Juta, juara 3 Rp 4 Juta, harapan masing – masing Rp 2 Juta. “Ogoh – ogoh kali ini merupakan seleksi dari 285 ogoh – ogoh se Jembrana. Ada 16 ogoh – ogoh yang lolos seleksi dan menjadi finalis pada lomba kali ini. Setiap finalis mendapatkan uang pementasan sebesar Rp. 4 juta," ujar I Ketut Arya Tangkas sebagai panitia sekaligus selaku Ketua Sabha Yowana Jembrana. 
Dalam lomba ini, melibatkan lima juri antara lain Ketut Utarayana dan I Gede Satria Budhi Utama yang menilai ogoh ogoh, Made Maliastra menilai tabuh, I Wayan Eka Sutendra menilai sastra, Ni Putu Septia Rasmini menilai tari
Sementara itu Bupati Jembrana I Putu Artha melihat antusiasme STT makin antusias karena Pemkab Jembrana selalu memberikan perhatian khusus kepada STT. “Setiap tahunnya kami pacu agar STT selalu berkreasi lebih baik tiap tahunnya, tidak boleh memanfaatkan Styrofoam dan memakai barang bekas. Tentunya tiap tahun sebagai bentuk perhatian kita hadiah akan di tingkatkan. Selain itu saya mengucapkan terima kasih kepada semua pihak, khususnya TNI dan Polri yang sudah ikut mengamankan jalannya lomba ini ” ujar Artha. W-003
 

Scroll to Top