Dealer Asia Motor jalin keakraban lewat “Stylo Fashion Ride”. (Foto: ist)
DENPASAR-fajarbali.com | Setelah resmi diluncurkannya New Honda Stylo160 beberapa waktu yang lalu, konsumen yang melakukan pemesanan telah menerima motornya dan digunakan untuk aktivitas sehari-hari. Dengan banyaknya konsumen yang menggunakan New Honda Stylo membuat salah satu dealer resmi Honda Asia Motor mengadakan agenda acara untuk menjalin keakraban dengan sesama pengguna New Honda Stylo, Sabtu (20/4/2024).
Dengan konsep city touring “Stylo Fashion Ride”, Dealer Asia Motor mengajak 30 konsumen untuk mengikuti serangkaian kegiatan yang dimulai dari titik kumpul di Dealer Asia Motor. Yang menarik seluruh peserta menggunakan dresscode retro sesuai konsep dari motornya tanpa mengurangi kaedah safety riding yakni kelengkapan berkendara dan selalu #Cari_Aman.
Selanjutnya seluruh peserta diajak city rooling menuju lokasi gathering di Warung Kubu Seafood Serangan, Denpasar Selatan. Selain city rooling, seluruh peserta dalam kesempatan tersebut juga diajak naik kapal wisata hutan mangrove sembari menikmati suasana senja diatas perahu.
Berbagai challenge menarik dihadirkan salah satunya peserta wajib mengabadikan seluruh kegiatan melalui lomba reel Instagram dan pemenang lomba diumumkan saat makan bersama. Ajang sharing pengalaman selama berkendara dengan New Honda Stylo menjadi semakin seru ketika banyak perseta yang memberikan kesan-kesannya.
Pimpinan Dealer Honda Asia Motor, Mario Pangestu mengatakan, kegiatan yang dilakukan ini sebagai ajang apresiasi dan menjalin keakraban dengan konsumen setia. “Dengan semangat satu hati, kami ingin mengajak konsumen untuk bersama-sama merasakan performance produk terbaru Honda Stylo160 sekaligus saling sharing pengalaman. Kami berharap kegiatan ini dapat meningkatkan semangat konsumen untuk tetap menjadi satu hati dengan Honda dan selalu ingat dengan dealer Asia Motor,” jelas Mario.
Salah satu peserta pengguna Honda Stylo 160, Agus mengatakan, kegiatan ini sangat menyenangkan dan bisa bertemu dengan konsumen lain pengguna Honda Stylo 160. “Saya merasakan saat menggunakan motor ini penuh power dan fashionable. Lebih percaya diri saat di jalan raya menggunakannya. Terima kasih Dealer Asia Motor yang telah membuat acara yang sangat menyenangkan,” ucapnya.
New Honda Stylo 160 sangat kental dengan nuansa modern klasik retro yang membuat pengendaranya semakin percaya diri. Mengaplikasikan mesin yang lebih besar dari skutik sejenisnya yakni 160cc 4 katup berpendingin cairan eSP+ yang mampu menghasilkan tenaga sebesar 11,3 kW/8.500 rpm dan torsi maksimum sebesar 13,8 Nm/7.000 rpm. Selain itu, model ini juga memiliki kapasitas tangki bahan bakar sebesar 5L dan ruang penyimpanan sebesar 16,5L yang mampu mendukung kenyamanan pengendara dalam berkendara.
New Honda Stylo 160 juga didukung dengan fitur-fitur penunjang bagi pengendara yang modis, seperti rak depan, rak tengah yang disertai dengan penutup, lalu hadirnya fitur USB charger type A untuk mendukung rasa nyaman pengendara atas daya alat komunikasinya, serta ditunjang oleh Honda Smart key dan alarm system untuk memberikan rasa aman. (M-001/rl)