https://www.traditionrolex.com/27 Tradisi Ngelawang Di Kala Pandemi Memberikan Hiburan dan Mengisi Waktu Bagi Seniman - FAJAR BALI
 

Tradisi Ngelawang Di Kala Pandemi Memberikan Hiburan dan Mengisi Waktu Bagi Seniman

(Last Updated On: 17/04/2022)

GIANYAR-fajarbali.com | Walau masih masa pandemi, tradisi ngelawang barong masih digelar. Ngelawang ini juga memberikan hiburan kepada masyarakat. Ngelawang ini dilaksanakan pasca hari raya Galungan seperti yang terlihat di lingkungan Desa Saba. Tersdapat sejumlah sekaa barong ngelawang keliling desa untuk menunjukan tariannya. 


Dalam pementasan ada sekaa barong mengajak anak-anak saling kejar-kejaran sehingga anak-anak mandapat keseruan menonton barong ngelawang tersebut.

“Lumayan tegang tapi seru, ini barongnya ngejar-ngejar,” ujar salah satu anak sambil ambil nafas. Pada kesempatan itu, orang tua yang mendampingi ikut senang menonton tradisi ngelawang tersebut. Sebab hiburan tersebut murah meriah dan bisa memperkenalkan anak-anak terhadap tradisi budaya Bali.

“Ini lumayan menghibur, dari kemarin ada saja sekaa barong ngelawang di sekitar sini,” ujar Wayan Warta, Minggu (18/4/2021) kemarin.

Baca juga :
Bupati Mahayastra Buka Muslok Orari Ke-13, Titip Promosikan Pariwisata Ubud dan Aktif di Kegiatan Sosial
Duta PKB Kabupaten Gianyar Disuntik Vaksin, Pelaksanaan PKB dengan Virtual dan Live

Dikatakan Warta, kenangan yang didapat anak-anak ini akan memperkuat cinta mereka terhadap tradisi leluhur.

“Kalau sudah senang pasti akan cinta, begitu juga untuk tradisi luhur harus dibuat menyenangkan,” ungkapnya. 

Sementara pendapatan sekaa ngelawang saat pandemi mengaku mengalami penurunan.

“Jauh berkurang, kalau dulu lumayan, sekarang yang ngupah sekarang sedikit,” ujar ketua sekaa, Putu Surya.

Surya menjelaskan, dirinya bersama anggota hanya ngelawang di seputaran desa saja. Sebelum pandemi mereka ngelawang ke Ubud, kini cukup di seputaran desa dan banjar.

“Kalau ke Ubud juga sepi, ya ngelawangnya di sekitaran ini saja. Ini tujuannya menghibur dan menjalankan tradisi sambil mengisi waktu,” ujarnya.

Dalam ngelawang, sekaa ini juga berbekal masker, apalagi saat ngelawang ada kerumunan.

“Namun sesekali masker diturunkan, sesak kalau terus mengenakan masker,” jelasnya lagi. (sar)

 Save as PDF

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Next Post

Launching Single "SUPERMAN", Arheta Ingatkan Semua Bisa Jadi Pahlawan

Ming Mei 2 , 2021
Dibaca: 8 (Last Updated On: 17/04/2022)MANGUPURA-fajarbali.com | Dampak pandemi yang berkepanjangan tak menjadi halangan untuk terus berkarya. Hal tersebut dibuktikan oleh penyanyi sekaligus musisi Arheta untuk membuat single terbaru yang berjudul “SUPERMAN” yang siap meramaikan blantika musik Nasional maupun Internasional.   Save as PDF

Berita Lainnya