Mabes Polri Gelar Pertemuan Kasatwil di Bali, Agendakan Pencegahan Masuknya Virus Omicron Varian Baru Covid-19

(Last Updated On: 03/12/2021)

 

NUSA DUA -fajarbali.com |Markas Besar (Mabes) Polri menggelar peertemuan Kepala Satuan Wilayah (Kasatwil) yang berlangsung di The Apurva Kempinski Hotel di Jalan Raya Nusa Dua Selatan Benoa, pada Jumat 3 Desember 2021. Pertemuan yang dihadiri Presiden RI Joko Widodo ini mengundang Kapolda hingga Kapolres untuk membahas dan pemantapan penanganan dan pengendalian Covid-19. 

 

Dalam siaran persnya, Kepala Divisi (Kadiv) Humas Polri Irjen Dedi Prasetyo di Bali menerangkan, jajaran Polri menggelar apel Kasatwil dalam rangka untuk menyatukan persepsi. Selain itu pertemuan juga membahas persiapan agenda-agenda penting yang harus dilakukan Polri pada akhir tahun 2021 dan awal tahun 2022. 

 

“Suksesnya event nasional dan internasional yang akan digelar di Indonesia, maka hal itu juga akan berpengaruh pada pertumbuhan perekonomian masyarakat,” terangnya. 

 

Jenderal bintang dua ini menerangkan, Presiden Joko Widodo dalam arahannya berharap kepada seluruh Kasatwil agar terus berada di garda terdepan dalam penanganan dan pengendalian Pandemi Covid-19. 

 

“Presiden RI juga menekankan persiapan penanganan dan pengendalian yang dilakukan untuk mencegah dan bentuk antisipasi masuknya varian baru Covid-19 yaitu Omicron,” ungkapnya.  

 

Irjen Dedi mengutarakan Polri diminta untuk tidak lengah dengan kondisi pandemi Covid-19 di Indonesia, meski sudah mengalami penurunan. Polri bersama TNI sejatinya akan terus melaksanakan akselerasi vaksinasi, penguatan 3M, dan 3T serta penerapan kedisiplinan protokol kesehatan (prokes). 

 

“Kita tidak boleh lengah, kita tidak boleh abai, meskipun saat ini Indonesia diposisi bisa dikatakan cukup baik dalam hal penanganan Covid-19. Kalau kita termasuk salah negara yang sudah menduduki level 1,” tutur Dedi.

 

Diterangkanya Irjen Dedi lebih lanjut, dalam mengantisipasi lonjakan pertumbuhan Covid-19 di saat Natal dan Tahun Baru (Nataru), sebagaimana dalam arahan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, Polri bakal memperkuat pengawasan melalui Posko PPKM Mikro. 

 

“Untuk Nataru kita merujuk pada Inmendagri. Bahwa, semuanya diterapkan regulasi level 3. Polri sudah persiapkan itu, dengan menggelar pos, serta melaksanakan optimalisasi posko PPKM Mikro yangada di tingkat RT/desa itu akan diperketat. Termasuk di lokasi atah daerah yang menjadi tujuan para pemudik. Posko PPKM akan lebih dimaksimalkan,” ujarnya. 

 

Sementara itu, pertemuan Kasatwil tersebut digelar secara Offline dan Online. Adapun peserta yang hadir secara langsung sebanyak 27 PJU Mabes Polri dan 102 personel jajaran Kapolda, Karo Ops dan Dir Intelkam Polda. Sedangkan, yang secara daring, 1.513 jajaran. (Hen)

 Save as PDF

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Next Post

Geger Pria Gantung Diri di Jembatan Bangkung

Sab Des 4 , 2021
Dibaca: 8 (Last Updated On: 03/12/2021)  MANGUPURA -fajarbali.com |Warga yang melintasi di Jembatan Tukad Bangkung dibuat heboh, lantaran ada sesosok pria bernama Nyoman Trika Daryanta (22) gantung diri di jembatan tersebut, Sabtu (4/12/2021). Jenasahnya ditemukan pagi-pagi buta menggelantung dengan tali terikat di tiang jembatan.   Save as PDF

Berita Lainnya