SMK Festival 2025 Resmi Dibuka, Wujudkan Kolaborasi dan Sinergi Antara SMK dan DUDIKA

SMK FEST 2025
Inaugurasi dari SMK Negeri 5 Denpasar warnai pembukaan SMK Festival 2025 di panggung terbuka Ardha Candra Denpasar, Kamis (10/4/2025). (Tha)

DENPASAR-fajarbali.com | SMK Festival 2025 (SMK FEST) kembali digelar sebagai wadah ekspresi dan pengembangan kompetensi bagi siswa dan komunitas guru di seluruh Bali. Kegiatan ini merupakan bagian dari transformasi pembinaan prestasi, kompetensi, dan talenta peserta didik secara berkelanjutan. SMK FEST 2025 dibuka secara resmi oleh Gubernur Bali, Wayan Koster bertempat di panggung terbuka Ardha Candra, Art Centre Denpasar, Kamis (10/4/2025).

SMK FEST 2025 mengangkat Tema "JAGAT KERTHI ~ LOKAHITA PRANAMYA, Alam Cipta Keharmonisan" yang juga merujuk pada Visi Nangun Sat Kerthi Loka Bali dan Tahun 2025 ini Pemerintah Provinsi Bali mengambil fokus pada "Jagat Kerthi". SMK FEST akan memadatkan jadwal dengan 12 agenda kegiatan yang akan dilaksanakan selama gelaran SMK Festival di Kabupaten/Kota dan juga Provinsi. SMK FEST 2025 menitikberatkan pada beberapa Konsep dan Spot Ikonik yang khususnya terdapat di Provinsi (Art Center) yakni Eco Green, Sustainability, Kolaborasi, juga Ruang Merdeka.

Penggagas SMK FEST sekaligus Rektor Universitas Sains dan Teknologi Komputer (Stekom) di Semarang, Jawa Tengah, Dr Joseph Teguh Santoso, MKom., menyampaikan, SMK Festival dikemas dalam bentuk EXPO dan ajang lomba talenta, yang melibatkan siswa dan guru dari SMK, SMA, dan SLB se-Bali. Konsep visual menggabungkan nuansa modern dengan sentuhan tradisional, termasuk ornamen dan elemen Wayang Kamasan Klungkung dengan perpaduan warna kekinian, mencerminkan harmoni antara budaya dan inovasi.

“Tujuan dari SMK FEST ini diantaranya memberikan panggung berkarya dan berekspresi bagi peserta didik dan komunitas Guru yang merupakan bagian dari bentuk transformasi proses pembinaan prestasi kompetensi dan talenta secara berkelanjutan serta turut andil dalam mengembangkan karakter peserta didik menuju profil Pelajar Pancasila. Selain itu, event ini juga menciptakan momentum puncak kolaborasi dan sinergi antara SMK dengan Dunia Usaha, Dunia Industri, dan Dunia Kerja (DUDIKA) serta Masyarakat Bali yang peduli Vokasi,” jelas Joseph Teguh Santoso yang juga Founder TopLoker.com.

BACA JUGA:  Seorang Siswa SLBN 1 Jembrana Ikuti UN

“SMK FEST dirancang sebagai laboratorium vokasi yang menyenangkan bagi seluruh stakeholder pendidikan. Ini juga merupakan implementasi dari strategi revitalisasi SMK, yang meliputi pengembangan SDM, kurikulum berbasis industri, teaching factory, penggunaan media video tutorial, hingga penguatan peran SMK dalam mendorong ekonomi lokal berbasis kearifan lokal,” tambahnya.

Gubernur Bali, Wayan Koster dalam sambutannya menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada seluruh pihak yang telah mendukung dan berkontribusi dalam menyukseskan gelaran SMK FEST 2025. “Ini merupakan satu wahana yang sangat bagus untuk mengembangkan kompetensi, talenta, kreativitas, dan inovasi para siswa SMK yang ada di Bali. SMK FEST diharapkan dapat memberi wawasan praktik di dunia kerja terutama di dunia usaha dan dunia industri. Gelaran ini merupakan wahana untuk mempersiapkan diri dengan sebaik-baiknya sebelum memasuki dunia kerja agar nanti bisa menjadi tenaga kerja yang produktif, berkualitas sekaligus penopang pembangunan dan pertumbuhan perekonomian Bali,” ucapnya.

“Siswa SMK diharapkan sudah bisa mempersiapkan diri secara profesional dalam memasuki dunia kerja agar nantinya mampu bersaing di dunia usaha yang semakin ketat baik dalam skala lokal, nasional, bahkan global. Oleh karena itu, Pemerintah Provinsi, Kota/Kabupaten se-Bali serta semua lembaga terkait agar dapat bersinergi menyelenggarakan pelatihan bagi para lulusan siswa SMK untuk meningkatkan kompetensi profesionalnya. Saya minta Dinas Tenaga Kerja, Dinas Pendidikan dan lembaga terkait agar menyiapkan pendidikan dan pelatihan secara gratis bagi lulusan SMK,” tegas Wayan Koster.

Sementara itu Kepala Dinas Pendidikan Kepemudaan dan Olahraga Provinsi Bali, Ketut Ngurah Boy Jayawibawa mengungkapkan, berbagai ajang bergengsi turut meramaikan festival ini, seperti FLS2N, O2SN, LKSN, dan FIKSI, yang melibatkan ratusan peserta dari seluruh Bali. “Tak hanya itu, festival ini juga menghadirkan EXPO dari puluhan SMK, SMA, SLB, serta stand UMKM dan perusahaan mitra, perlombaan eksibisi seperti debat, mengetik aksara Bali, hingga turnamen Mobile Legend dan lomba memancing,” ujarnya.

BACA JUGA:  Aplikasi Pasar Digital “Tokoikan.id” Inovasi MSP FKP Unud Bantu UMKM dalam Pemasaran

Festival ini pun membuka ruang edukasi melalui sosialisasi literasi keuangan oleh Bank BPD Bali serta seminar interaktif yang menghadirkan berbagai narasumber dari instansi pemerintah dan pelaku industri. Keunikan lain ditampilkan melalui pameran komunitas cosplay, kendaraan listrik, dan komunitas game yang turut menyemarakkan suasana. Lebih dari sekadar festival, SMK FEST 2025 adalah panggung kolaborasi dan inovasi, tempat bakat dan karakter pelajar Pancasila tumbuh dalam semangat harmoni dan keberlanjutan. (M-001)

Scroll to Top