Fishum UNR dan Desa Dauh Puri Kangin Jalin MoU Tri Dharma Perguruan Tinggi

(Last Updated On: 14/04/2023)

PENANDATANGANAN MoU antara Dekan Fishum UNR dengan Perbekel Desa Dauh Puri Kangin.

 

DENPASAR – fajarbali.comFakultas Ilmu Sosial dan Humaniora Universitas Ngurah Rai (Fishum UNR) menjalin Memorandum of Understanding (MoU) dengan Pemerintah Desa Dauh Puri Kangin terkait implementasi Tri Dharma Perguruan Tinggi.

Penandatanganan MoU dilakukan Dekan Fishum UNR Dr. Drs. I Wayan Astawa, SH., MAP., dengan Perbekel Dauh Puri Kangin Ni Ketut Anggreni Wati, bertempat di kantor Perbekel setempat, Kamis (13/4/2023).

Dekan Fishum UNR menyatakan kesiapannya menindaklanjuti MoU itu dengan menerjunkan segala potensi yang ada di kampus.

“Kami punya ratusan mahasiswa dan puluhan dosen yang siap membantu menyukseskan program Ibu Perbekel,” ujar Astawa.

“Nanti akan kami bentuk kelompok-kelompok terdiri dari mahasiswa dan dosen pembimbing,” imbuhnya.

Menurut Astawa, mahasiswa perlu diberikan kesempatan praktik sebanyak-banyaknya agar tidak melulu berkutat dengan teori di bangku kuliah.

Ia meminta kesediaan perbekel dan jajaran membimbing mahasiswa kelak saat turut berkolaborasi mengabdi di Desa Dauh Puri Kangin.

“Namanya anak muda (mahasiswa) perlu dibimbing agar mereka bisa menjadi bagian dari masyarakat yang baik. Terkadang teori dan praktik juga tidak sejalan. Ini yang perlu dipahami,” terang dia.

Sementara itu, Anggreni Wati menyambut baik MoU ini. Pihaknya segera menyusun rencana bersama agar MoU yang dibangun tidak mandeg di atas kertas.

Kehadiran Sivitas Fishum UNR diharapkan memberi dampak positif yang bermuara pada kesejahteraan warganya.

Sebelum penandatanganan MoU ini, dilakukan peresmian Sekolah Perempuan Kartini Desa Dauh Puri Kangin yang dibina oleh LSM Bali Sruti dan KAPAL PEREMPUAN.

Keberadaan Sekolah Perempuan Kartini ini merupakan harapan baru bagi peningkatan kapasitas diri kaum perempuan di Desa Dauh Puri Kangin, sebagaimana cita-cita luhur Pahlawan RA Kartini untuk mengangkat harkat dan martabat kaumnya.

Turut hadir Ketua LSM Bali Sruti Dr. Luh Riniti Rahayu, M.Si dan jajaran. Para pengurus Sekolah Perempuan Kartini langsung diberikan SK oleh perbekel. (Gde)

 Save as PDF

Next Post

Mini Lokakarya di Empat Kecamatan, Percepat Akselerasi Penurunan Stunting di Jembrana

Jum Apr 14 , 2023
Dibaca: 417 (Last Updated On: 14/04/2023) Dinas PPPA-PPKB Kabupaten Jembrana menggelar mini lokakarya serentak di empat kecamatan guna membahas percepatan penurunan stunting.   NEGARA – fajarbali.com | Untuk mempercepat akselerasi penurunan stunting, Perwakilan Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Provinsi Bali melalui Dinas PPPA-PPKB Kabupaten Jembrana terus melakukan beberapa langkah […]
1754275E-28D5-48C5-82F4-0ED79B885515

Berita Lainnya