Disnaker Gianyar Masih Koordinasi ke BNPPTKI

GIANYAR - sandybrown-gazelle-543782.hostingersite.com | Dari data di Dinas Tenaga Kerja Gianyar, terdapat 12 orang Tenaga Kerja Indonesia (TKI) asal Kabupaten Gianyar. Ke-12 TKI asal Gianyar yang bekerja di China ini berjenis kelamin perempuan yang bekerja melalui badan usaha penyalur TKI resmi. Namun bagaimanakah nasin ke-12 TKI asal Gianyar tersebut.

 

Kadisnaker Gianyar, Anak Agung Dalem Jagadhita, dikonfirmasi Kamis (6/2/2020) menyebutkan Disnaker Gianyar masih berkoordinasi dengan Badan Nasional Penempatan dan Perlindungan Tenaga Kerja Indonesia (BNPPTKI). “Kita belum bisa memastikan keberadaan mereka, apa sudah pulang atau belum,” jelas AA Dalem Jagadhita. Diharapkannya, badan penyalur TKI asal Gianyar agar bisa menyisir keberadaan TKI asal Gianyar di China. “Kami harap badan usaha penyalur TKI itu menyisir keberadaan TKI asal Gianyar, guna memastikan keselamatan dan kondisi terkahirnya,” jelas Dalem Jagadhita.

Sedangkan Disnaker Gianyar sendiri sudah berkoordinasi dengan BNPPTKI pusat guna memastikan kondisi terkahir 12 pekerja asal Gianyar tersebut. Dikatakan dalem Jagadhita sendiri, Disnaker tidak bisa memastikan kondisi ke-12 TKI tersebut. Mengingat TKI yang bekerja di luar negeri saat pulangnya tidak melapor dan hanya diketahui oleh badan penyalur TKI. “Lewat badan penyalurnya juga nanti akan kita cari informasinya,” jelasnya lagi. Diharapkannya, kondisi ke 12 TKI asal Gianyar tersebut dalam keadaan sehatsehat saja dan tidak terdampak virus corona.

Sekalipun demikian, Dalem Jagadhita menyebut bila memang ada warga Gianyar yang bekerja di China dan belum pulang, maka penanganan kepulangannya oleh Pemerintah Pusat dengan SOP khusus. “Kita berharap TKI asal Gianyar baik-baik saja, bila dipulangkan penanganannya oleh pemerintah pusat dengan SOP khusus,” tutupnya.(gds).

 

Scroll to Top