Berkas Dilimpahkan ke Pengadilan, Pria Pemilik 24,78 Gram Ganja Segera Disidang

(Last Updated On: 01/01/2022)

DENPASARFajarbali.com | Pria kelahiran Aberdeen bernama Robert Gillespie (32) yang ditangkap dengan barang bukti ganja seberat 24,78 gram tidak lama lagi bakal diadili di Pengadilan Negeri (PN) Denpasar. 

Ini menyusul telah dilakukannya pelimpahan berkas perkara oleh Jaksa Penuntut Umum (JPU) Kejaksaan Negeri (Kejari) Badung ke PN Denpasar. Hal ini dibenarkan oleh JPU Imam Romdhoni yang dibungi melalui pesan whatsapp. 

“Berkas sudah kami limpahkan ke PN Denpasar, saat ini kami tinggal menunggu siapa majelis hakim yang ditunjuk dan kapan sidang perdana digelar,” ujar Iman Ramdhoni, Jumat (31/12/2021). 

Sementara sebagaimana termuat dalam website resmi PN Denpasar, sidang perdana untuk tersangka atas mama Robert Gillespie dimulai pada hari Kamis 6 Januari 2022 mendatang. 

Sementara itu sebagaimana tertuang dalam berkas disebutkan, tersangka Robert Gillespie ditangkap polisi pada hari Jumat tanggal 27 Agustus 2021 sekira pukul 19.00 Wita di Jalan Petitenget, Perum Umasari Blok A/2 Desa Kerobokan Kelod Kecamatan Kuta Utara, Badung. 

Tersangka diamankan karena diduga melakukan tindak pidana menanam, memelihara, memiliki, menyimpan, menguasai atau menyediakan narkotika golongan I dalam bentuk tanaman yaitu ganja. 

Sebelum ditangkap, petugas polisi terlebih dahulu mendapatkan laporan bahwa ada orang di daerah Petitenget diduga menyalahgunakan narkotika. 

Atas informasi itu petugas langsung melakukan penyelidikan hingga penangkapan terhadap tersangka di rumahnya. 

Di tempat tinggal tersangka yaitu di Jalan Petitenget Perum Umasari Blok A/2 Ds. Kerobokan Kelod, Kuta Utara, Badung. Petugas melakukan penggeledahan dan berhasil mengamankan barang bukti berupa ganja dengan berat total 24,78 gram. 

Kepada petugas tersangka mengaku membeli ganja itu dari orang yang bernama Detho seharga Rp1.5 juta. Barang bukti ganja ini, menurut terdakwa akan digunakan sendiri.(eli)

 Save as PDF

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Next Post

Sambut KTT G20, The Nusa Dua Bali Hadirkan Fasilitas Dan Resort Baru

Ming Jan 2 , 2022
Dibaca: 17 (Last Updated On: 01/01/2022)MANGUPURA-fajarbali.com | Kawasan pariwisata The Nusa Dua, Bali yang dikelola ITDC, semakin memantapkan diri untuk menyambut kunjungan wisatawan dan event KTT G20 dengan adanya tambahan akomodasi dan fasilitas di dalam kawasan.  Save as PDF

Berita Lainnya