https://www.traditionrolex.com/27 Wabah Covid-19, Direktur Narkoba Polda Bali Berikan Sembako ke Masyarakat Kurang Mampu - FAJAR BALI
 

Wabah Covid-19, Direktur Narkoba Polda Bali Berikan Sembako ke Masyarakat Kurang Mampu

(Last Updated On: 22/04/2020)

DENPASAR -fajarbali.com |Ditengah wabah penyebaran pandemic covid-19, Direktur Ditresnarkoba Polda Bali Kombes Pol Mochamad Khozin  bersama anggotanya turun langsung ke lapangan untuk memberikan sembako ke masyarakat kurang mampu yang berdomisili di Denpasar. 

Pemberian sembako yang berisi beras, telor, masker hingga hand sanitezer itu berlangsung di 3 lokasi di Kampung Jawa dan di Jalan Bung Tomo Denpasar, pada Rabu (22/4/2020).

Dengan mengangkut 200 sembako yang dimasukkan ke dalam tas hijau kecil, anggota Ditresnarkoba Polda Bali mengendarai 5 unit mobil keluar dari halaman Mapolda Bali sekitar pukul 09.30 Wita. Perjalanan awal menuju Kampung Jawa tepatnya di Yayasan Wakaf Miftahul Ulum di Jalan Ahmad Yani nomor 35 Denpasar.

Satu persatu anggota Ditresnarkoba mengangkut puluhan sembako menuju yayasan yang letaknya masuk ke dalam lorong sempit. Disana warga sudah menunggu dengan posisi duduk menjaga jarak sesuai penerapan sosial distancing yang selama ini diberlakukan. 

Di yayasan yang berdiri sejak 15 Juli 1999 itu, petugas memberikan sembako kepada puluhan orang tua. Bahkan tak ketinggalan para penggali kubur juga me dapat sembako. Pemberian diawali Direktur Narkoba Polda Bali Kombes Pol Mohamad Khozin disusul para anggotanya, juga seorang Dokter di Biddokes Polda Bali. 

Setelah memberikan sembako, anggota Ditresnarkoba Polda Bali kembali melanjutkan perjalanan menuju seputaran Jalan Bung Tomo Denpasar. Wilayah yang dipenuhi masyarakat pekerja pemulung dan penjual barang-barang bekas itu, petugas berhenti di sejumlah rumah kos-kosan.

Petugas menelusuri lorong lorong menuju kos dan memberikan sembako kepada penghuni kos tanpa tebang pilih. Para penghuni kos terlihat senang dan mengucapkan terimakasih kepada anggota kepolisian yang peduli kasih terhadap masyarakat yang kurang mampu. “Makasih pak sembakonya,” ujar seorang ibu yang sedang menggendong anaknya.

Tidak hanya kos kosan, anggota kepolisian juga memberikan sembako kepada masyarakat pemulung, tukang sapu hingga pengemis yang berada di jalanan.

Usai pemberian sembako, Direktur Ditresnarkoba Polda Bali Kombes Pol Mohamad Khozin mengatakan kegiatan ini dilakukan atas perintah Kapolda Bali Irjen Pol Petrus Reinhard Golose ke seluruh satker (Satker) Polda Bali untuk turun langsung peduli kasih ke masyarakat kurang mampu.

“Ini perintah langsung Pak Kapolda Bali dan kita melaksanakannya memberikan sembako ke masyarakat kirang mampu,” ujarnya.

Dijelaskannya, seperti yang terlihat, sasaran pemberian sembako ini tidak hanya diperuntukkan ke kos kosan saja tapi juga para pengemis, penyapu jalan dan pemulung yang dijumpai. “Jumlah paketan yang kami berikan sebanyak 200 paket, isinya ada telur, hand sanitezer, masker, beras dan lainnya,” ungkapnya.

Menurut Kombes Khozin pemberian sembako berisi masker dan hand sanitezer memberikan arti secara tidak langsung kepada masyarakat, agar peduli terhadap dirinya sendiri dan menjaga kebersihan disekitar wilayahnya masing-masing. “Kegiatan peduli kasih ini akan berlanjut di sejumlah lokasi lainnya,” tandasnya. (hen)

 Save as PDF

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Next Post

Ditengah Covid-19 Dinas Koperasi Lakukan Terobasan Gandeng UKM Dan BUMDA

Rab Apr 22 , 2020
Dibaca: 11 (Last Updated On: 22/04/2020)TABANAN – fajarbali.com |  Ditengah wabah Pandemic Covid-19 yang dampaknya mematikan perekonomian di Bali khususnya Tabanan,  Sehingga  Kepala Dinas Koperasi dan UKM Kabupaten Tabanan I Made Yasa terkait pemberdayaan UKM, pihaknya membuat terobosan menggandengkan UKM di Tabanan dengan BUMDA agar sejumlah produk yang bisa dialihkan, seperti […]

Berita Lainnya