https://www.traditionrolex.com/27 Pemuteran Bay Festival Dibuka - FAJAR BALI
 

Pemuteran Bay Festival Dibuka

(Last Updated On: 14/12/2017)

Di tengah lesunya kondisi pariwisata Bali, Pemerintah Kabupaten Buleleng melalui Dinas Pariwisata Buleleng tidak henti-hentinya melakukan upaya dalam meningkatkan serta menguatkan pariwisata di Kota Panji Sakti.

SINGARAJA-fajarbali.com | Pemuteran Bay Festival 2017 dibuka secara langsung oleh Menteri Pariwisata yang dalam hal ini diwakili oleh Asisten Deputi Pengembangan Komunikasi Pemasaran Pariwisata Nusantara Drs. Putu Ngurah, MM.

Pembukaann festival tersebut ditandai dengan meniup seruling bersama Bupati Buleleng Putu Agus Suradnyana ST, Wakil Bupati Buleleng dr. Nyoman Sutjidra Sp OG, Ketua DPRD Buleleng Gede Supriatna SH, Kepala Dinas Pariwisata Provinsi Bali, AA Gede Yuniartha Putra, Kadis Pariwisata Kabupaten Buleleng Ir Nyoman Sutrisna MM, vokalis Slank Akhadi Wira Satriaji (kaka) dan praktisi pariwisata Desa Pemuteran Gusti Ngurah Prana, di Tanjung Budaya Dalem Pemuteran, Desa Pemuteran, Kecamatan Gerokgak, Rabu (13/12) malam lalu.

Bupati Buleleng Putu Agus Suradnyana mengatakan, Pemuteran Bay Festival ini merupakan upaya yang dilakukan masyarakat bersama pemerintah, dengan biaya yang tidak terlalu banyak tapi luar biasa manfaatnya.

”Masyarakat mendapatkan manfaat yang luar biasa dari fetival ini, dan mereka sadar bahwa Pemuteran harus dijaga terhadap apa yang menjadi destinasi di wilayah ini. Hal yang paling penting adalah msayarakat mengambil upaya-upaya terdepan untuk membantu daerahnya sendiri, agar berkembang sesuai dengan yang di arahkan pemerintah,” tuturnya.

Bupati Agus mengatakan Desa Pemuteran mendapatkan pengakuan dunia di Madrid dan San Francisco. ”Saya yakin, sepuluh tahun kedepan pemuteran is the best destination in Bali,” pungkasnya.

Bahkan pemuteran bay festival 2017 ini merupakan implementasi dari seluruh komponen pariwisata di desa pemuteran, dimana mereka telah bisa melestarikan keindahan alam khususnya terumbu karang.”Hal ini terlihat dari patung garuda biorock yang akan di tenggelamkan dan sampai saat ini sekitar seratus patung sudah di tenggelamkan untuk pelestarian terumbu karang dengan menggunakan teknologi biorock, sehingga mendapatkan penghargaan tertinggi di bidang pelestarian terumbu karang, oleh sebab itu pemerintah Kabupaten Buleleng memberikan apresiasi yang sangat tinggi khususnya kepada seluruh komponen pariwisata yang ada di Desa Pemuteran,” jelasnya.(gus)

 Save as PDF

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Next Post

Tentara Bersama Warga Lakukan Bedah Rumah

Kam Des 14 , 2017
Dibaca: 10 (Last Updated On: 14/12/2017)Masyarakat bersama anggota Kodim 1617 Jembrana saling bahu-membahu membangun empat unit bedah rumah terhadao 4 KK miskin di Jembrana.  Save as PDF

Berita Lainnya