https://www.traditionrolex.com/27 Pelajar Pencuri Pratima di Pura Ternyata Anak Durhaka, Curi Kalung dan Cincin Emas Ibunya - FAJAR BALI
 

Pelajar Pencuri Pratima di Pura Ternyata Anak Durhaka, Curi Kalung dan Cincin Emas Ibunya

(Last Updated On: 08/06/2021)

 

ABIANSEMAL -fajarbali.com |Tertangkapnya Kris BS (17) pelajar yang mencuri benda sakral (Pratima) di 4 Pura di seputaran Abiansemal Badung mengungkap fakta terbaru. Dari hasil interogasi, tersangka anak durhaka ini mengaku pernah mencuri kalung dan cincin emas milik ibu dan neneknya untuk dijual membeli peralatan modifikasi sepeda motor. 

 

Menurut Kapolsek Abiansemal Badung Kompol Ruli Agus Susanto, setelah tersangka Kris ditangkap dan menjalani pemeriksaan, ada beberapa pengakuan menarik dari remaja nakal tersebut. Dimana dari keterangannya, tersangka pernah mencuri pratima di 4 TKP Pura di seputaran Abiansemal Badung, salah satunya di pura tersangka sendiri. 

 

Yakni, pertama di Pura Dalem Mayun Sigaran Desa Mekar Bhuwana Abiansemal Badung, pada 9 Desember 2020. Di Pura tersebut, dia berhasil mengambil 1 buah Gender Wayang dengan jumlah daun Gender 10 biji daun. Kemudian, 1 buah 1 Gong Kantil dengan jumlah 10 biji daun. 

 

Tak hanya pratima, ia juga mengambil 1 Unit TV LED 21 Inchi yang berada di Pura Dalem Sigaran, Desa Mekar Bhuwana, Abiansemal. “Pelaku mengaku mencuri pratima seorang diri mengenakan jaket hitam, celana jeans dan mengendarai sepeda motor Vario warna hitam DK 5933 QH,” ujarnya. 

 

Pengakuan lainnya, tersangka juga pernah mencuri kotak pratima di merajan selatan rumah tersangka sendiri yakni di Br. Sigaran, Desa Mekar Bhuwana, Abiansemal Badung. “Ia juga pernah mencuri di Pura Pemaksan di sebelah barat rumah pelaku dan mengambil kotak Pratima, berisikan gelang slaka perak dan uang keping bolong asli Bali,” terang Kapolsek. 

 

Pengakuan yang mengejutkan lainnya adalah tersangka Kris pernah mencuri perhiasan kalung emas milik ibunya dan cincin emas bermata dua milik neneknya. Akibatnya ibu dan neneknya mengalami kerugian puluhan juta rupiah. 

 

“Barang hasil curian itu dijual secara online. Cincin emas bermata 3 milik neneknya, Sekar Jepun Emas, Sekar Cepaka emas milik Pura Dalem Mayun, kalung emas milik ibunya di jual Global secara online dan COD di Lumintang Denpasar seharga Rp.1,8 juta,” bebernya. 

 

Terungkap pula, barang bukti pratima berbentuk lembu hitam, kayu, kain, uang keping bolong Bali yang dicuri di Pura Dalem Mayun di bakar di belakang kandang Babi miliknya.”Sedangkan pretima berbentuk kotak menyerupai Gender, Gelang Slaka perak dibuang dengan menggunakan plastk warna putih di aliran sungai jembatan Sibang Abiansemal, ungkap Kompol Ruli. 

 

Dijelaskanya, tersangka Kris BS mengaku melakukan pencurian pratima di beberapa Pura untuk dijual dan hasilnya untuk kebutuhan pribadi dan membeli peralatan modifikasi sepeda motor. “Katanya untuk membeli peralatan modifikasi sepeda motor,” bebernya. 

 

Adapun barang bukti yang diamankan dari tersangka yakni 1 buah jaket, helm, motoro Honda Vario warna hitam DK 5933 QH, 2 buah uang keping bolong, 10 biji daun Gong Kantil, 10 biji daun Gender, 1 buah Hp Samsung warna Hitam, 1 buah tas kecil warna hitam merk fannel, 3 buah pegangan kotak pretima dan Wastra yang dipakai buat Pretima (sudah dalam keadaan terbakar). (Hen)

 Save as PDF

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Next Post

Partai Golkar Support Penuh Tamba-Ipat

Sel Jun 8 , 2021
Dibaca: 7 (Last Updated On: 08/06/2021)NEGARA – fajarbali.com | Partai Golkar Bali memberikan support sepenuhnya kepada pemerintahan Bupati Jembrana I Nengah Tamba dan Wakilnya, I Gede Ngurah Patriana Krisna (Tamba – Ipat).  Save as PDF

Berita Lainnya