https://www.traditionrolex.com/27 Pantai Klotok Klungkung 'Diselimuti' Sampah - FAJAR BALI
 

Pantai Klotok Klungkung ‘Diselimuti’ Sampah

(Last Updated On: 27/03/2022)

SEMARAPURA-fajarbali.com | Membuang sampah pada tempatnya, sepertinya bukanlah pekerjaan yang mudah. Tempat-tempat sampah dibiarkan kosong, sementara lingkungan sekitarnya dibiarkan kotor. Pemandangan itulah yang kali pertama terlihat di Pantai Watu Klotok, Klungkung, Minggu (27/3).

Ironis, ketika warga beramai-ramai menjalankan tradisi Banyu Pinaruh, justru area pantai tersebut ‘terselimuti’ sampah. Tak hanya sampah sisa-sisa upacara, tetapi juga bungkus makanan, serta sampah kiriman.

Terkait fenomena sampah tersebut, Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Pertanahan (DLHP) Kabupaten Klungkung, I Ketut Suadnyana menanggapi, selama ini DLHP rupanya memang tidak menyiagakan petugas sampah di area Pantai Watu Klotok. Kalaupun dilakukan bersih-bersih, itu hanya di saat-saat emergency (darurat) saja. Dirinya mengatakan, di lokasi tersebut sudah ada penggiat-penggiat lingkungan dan juga kelompok penangkaran penyu yang biasanya konsen dengan kebersihan di lingkungan tersebut.

“Kalau dari DLHP memang tidak ada pegawai yang standby bersih-bersih di sana (Pantai Watu Klotok). Petugas kebersihan di pantai hanya kalau bersifat emergency saja,” ujarnya.

Menindaklanjuti kondisi di Pantai Watu Klotok saat ini, Suadnyana mengatakan dirinya belum sempat ke lokasi. Hanya saja, sudah diterjunkan tim untuk melakukan pengecekkan. Apabila memang benar terjadi tumpukan sampah, maka pihaknya memastikan akan menerjunkan petugas untuk melakukan pembersihan. Bila perlu, alat berat berupa loader juga akan diturunkan. “Saya sudah telfon kabidnya untuk cek. Bila perlu kita kirimkan loadernya kalau itu sampahnya banyak. Kalau sedikit, kita langsung bersihkan saja,” imbuhnya.

 Save as PDF

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Next Post

Geger, Bayi Tewas Dibuang di Selokan

Ming Mar 27 , 2022
Dibaca: 12 (Last Updated On: 27/03/2022)  DENPASAR -fajarbali.com |Pembuangan jasad bayi oleh orang tak bertanggung-jawab kembali terjadi. Terkini, jasad bayi berjenis kelamin laki-laki ditemukan terbungkus tas belanja di selokan di Jalan Suradipa Banhar Pulugambang Peguyangan Denpasar Utara, pada Minggu 27 Maret 2022.   Save as PDF

Berita Lainnya