DENPASAR -fajarbali.com |Briptu AGS dan Bripda IDS diduga yang menyebarkan video mesum pasangan remaja di Lapangan Renon, Denpasar, Senin 21 Febuari 2022 sekitar pukul 21.46 wita, kini masih menjalani pemeriksaan Bidpropam Polda Bali. Bila terbukti, kedua oknum petugas piket Comand Center Polda Bali itu akan dikenakan sanksi berat.
Sumber dilapangan menyebutkan, Briptu AGS dan Bripda IDS terus menjalani pemeriksaan di Bidpropam Polda Bali. Keduanya diperiksa terkait penyebaran video mesum pasangan remaja yang terekam kamera Polda Bali.
“Oknum Polisi berinisial Briptu AGS dan Bripda IDS, mereka masih diperiksa intensif di Bidpropam Polda Bali,” bisik sumber Kamis 24 Februari 2022.
Sementara itu, Kabid Humas Polda Bali Kombespol Syamsi membenarkan ke dua oknum anggota Polda Bali masih diperiksa penyidik Bidpropam Polda Bali. Bila nanti terbukti bersalah, keduanya bakal dikenakan sanksi berat sesuai perbuatanya.
“Keduanya terancam mendapat hukuman berat jika terbukti melakukan kesalahan,” beber Kombespol Syamsi ke wartawan Kamis 24 Februari 2022.
Dijelaskanya, di Polda keduanya bertugas piket di Command center, dalam rangka patroli dan mengawasi situasi Bali melalui rekaman kamera CCTV. Nah saat itu, kedua oknum menemukan rekaman video mesum di Lapangan Renon. Seharusnya anggota yang temukan itu dilaporkan kepada polisi yang terdekat. Namun keduanya malah menyebarkan video tersebut.
“Dua oknum anggota itu diduga sebagai pelaku perekaman dan penyebaran video dimaksud dan saat ini sedang diperiksa secara internal,” tegas perwira melati tiga dipundak itu.
Dalam pengembangan, diketahui bahwa niat kedua anggota itu awalnya untuk meneruskan ke unit Patroli di lapangan.
Hanya, akibat perbuatan kedua oknum polisi itu video mesum muda-mudi itu beredar luas di media sosial.
Diberitakan, pasangan remaja terekam kamera CCTV Polda Bali sedang berbuat mesum di lapangan Renon Denpasar, pada Senin 21 Febuari 2022 sekitar pukul 21.46 wita. Keduanya tidak mengetahui jika perbuatan mesum itu terekam kamera CCTV Polda Bali. Imbasnya, rekaman video tersebut tersebar luas di media sosial dan pelaku diduga dua oknum Polda Bali. (Hen)