https://www.traditionrolex.com/27 Maksimalkan Penjualan Produk UMKM F&B Melalui Digitalisasi - FAJAR BALI
 

Maksimalkan Penjualan Produk UMKM F&B Melalui Digitalisasi

(Last Updated On: 16/11/2021)

DENPASAR-fajarbali.com |  Awal masa pandemi Covid-19 sempat membuat masyarakat harus beramai-ramai membatasi aktivitas di luar rumah. Begitu juga bagi pengusaha yang harus kehilangan konsumen dalam jumlah cukup signifikan. Bahkan, tidak sedikit pengusaha yang harus gulung tikar akibat tidak memperoleh pemasukan. Sementara di sisi lain, biaya operasional, karyawan, hingga sewa masih terus berjalan.

Kondisi ini pun dialami oleh para UMKM ataupun usaha berskala menengah hingga besar. Meski demikian, nyatanya UMKM sedikit banyak justru mampu lebih bertahan dibandingkan dengan usaha menengah ke atas.

  Salah seorang pelaku UMKM kuliner, Swandani Dewata Dewi memaparkan, sangat penting memiliki sifat ulet dan ketekunan dalam mengembangkan bisnis yang dibangun. Oleh karena itu, untuk menuju proses dalam berwirausaha harus ada kerja keras, keyakinan, atau kepercayaan diri dalam mengembangkan usaha, serta pantang menyerah dalam menghadapi tantangan.

  “Dalam memulai bisnis juga harus melalui proses dan pelan-pelan sesuai dengan passion. Kita mengumpamakan membangun bisnis dengan prinsip anak tangga, yaitu menikmati segala prosesnya secara perlahan serta tidak instan. Hal ini bertujuan agar bisnis yang dikembangkan bisa bertahan lebih lama,” ungkapnya, Selasa (16/11/2021).

  Masa pandemi diakuinya tentu memberikan dampak yang sangat signifikan bagi pelaku usaha khususnya di bidang Food and Beverage (F&B). Ia pun juga merasakan dampak yang terjadi, mulai dari mengurangi karyawan, hingga menutup sementara usahanya. Namun segala tantangan tersebut bisa Ia lalui dengan berbagai strategi yang dilakukan. “Beberapa hal yang bisa dilakukan dalam mengatasi penurunan penjualan yaitu kita dapat menambah menu baru, memperluas jangkauan pelanggan melalui media online, konsistensi produk, hingga memberikan pelayan yang baik kepada pelanggan,” ujarnya.

  Sementara itu, pelaku usaha kuliner lainnya yakni Karmela Christy mengatakan, masa pandemi membuat pelaku UMKM di bidang F&B harus bisa menangkap peluang bisnis melalui digitalisasi. Menurutnya, membuat strategi pemasaran (marketing) secara online dapat memberikan dampak yang baik dan berkelanjutan bagi pelaku UMKM. Ia menambahkan, digitalisasi dalam strategi marketing menjadi kunci sukses agar pelaku usaha mampu melihat kebutuhan dari konsumennya.

  “Intinya marketing itu adalah cara kita (pelaku usaha) melihat dari kacamata atau sudut pandang konsumen. Tentu hal ini didukung dengan beberapa hal seperti siapa target market yang dituju, menentukan strategi yang tepat untuk menarik minat beli konsumen, hingga memiliki keunikan yang berbeda dari kompetitor,” pungkasnya. (dha)

 Save as PDF

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Next Post

Gianyar Kembangkan Padi Varietas Baru M70D

Sel Nov 16 , 2021
Dibaca: 14 (Last Updated On: 16/11/2021)GIANYAR-fajarbali.com | Bupati Gianyar, Made Mahayastra didampingi Kadis Pertanian Made Raka dan jajaran beserta OPD terkait melaksanakan panen padi perdana varietas padi M70D, Senin (15/11/2021) lalu. Varietas baru ini dengan harapan 70 hari sudah panen dan dalam setahun bisa panen sebanyak 4 kali.   Save as […]

Berita Lainnya