https://www.traditionrolex.com/27 Kecelakaan Lalu lintas Selama Setahun Tewaskan 632 Orang, Mayoritas Korban Naik Motor - FAJAR BALI
 

Kecelakaan Lalu lintas Selama Setahun Tewaskan 632 Orang, Mayoritas Korban Naik Motor

Ke Depan Akan Dievaluasi

 Save as PDF
(Last Updated On: 28/12/2023)

JUMPA PERS-Kapolda Bali Irjenpol Ida Bagus Kade Putra Narendra saat jumpa pers pengungkapan kasus akhir tahun bersama pimpinan redaksi, wartawan media cetak dan elektronik serta media online. 

 

DENPASAR -fajarbali.com |Dalam sambutanya saat acara press rilis pengungkapan kasus akhir tahun di Hongkong Garden, Denpasar, pada Kamis 28 Desember 2023, Kapolda Bali Irjenpol Ida Bagus Kade Putra Narendra mengatakan kecelakaan lalu lintas sepanjang tahun 2023 mengalami peningkatan tajam dan korban mayoritas pengendara sepeda motor. 
 
Dikatakanya, kecelakaan lalulintas sepanjang tahun 2023 telah terjadi sebanyak 7224 kali di seluruh Bali. Jumlah tersebut tentunya mengalami peningkatan sebesar 100% dari jumlah kecelakaan lalu lintas yang terjadi pada Tahun 2022 sebanyak 3.602 kejadian. 
 
Sementara untuk korban meninggal akibat korban kecelakaan lalu lintas pada tahun 2023 sebanyak 632 orang. Jumlah ini mengalami peningkatan sebesar 25,89 % dari jumlah korban meninggal Tahun 2022 sebanyak 502 orang. 
 
“Korban meninggal akibat kecelakaan lalulintas ini mengalami peningkatan. Waktu terjadinya kecelakaan lalu lintas mayoritas terjadi pada rentang waktu dari itu 06.00 wita hingga 18.0.0 waktu Indonesia tengah,” bebernya. 
 
Jenis kendaraan yang paling terlibat kecelakaan lalu lintas yaitu sepeda motor yang mencapai 86%. Dari jumlah kecelakaan lalu lintas yang terjadi secara kuantitas secara umum terjadi peningkatan status kecelakaan lalu lintas dan korban selamat tahun 2023. 
 
Kemudian, selama tahun 2023 ini Direktorat Lalu Lintas Polda Bali dan jajaran berhasil melakukan tilang manual sebanyak 38.270 kali dan tilang menggunakan kamera Electronic Law Enforcement (ETLE) sebanyak 12.954 kali. Banyaknya tilang manual ini karena belum tersedianya teknologi ETLE di seluruh Bali. 
 
Menurutnya, tilang manual ini diberlakukan kepada para pengendara baik warga asing dan warga lokal yang melakukan pelanggaran secara kasatmata dan meresahkan masyarakat. 
 
“Jadi, hal ini akan kami evaluasi ke depannya baik dengan meningkatkan kegiatan kedudukan dan preventif maupun rekomendasi perbaikan terhadap sarana prasarana infrastruktur lalu lintas kepada pihak terkait,” terang Irjen Narendra. R-005
 Save as PDF

Next Post

Sebulan Menjelang Akhir Tahun, BNNP Bali Gagalkan Pasokan 8 Kg Ganja ke Bali

Kam Des 28 , 2023
Jaringan Narkoba Medan-Bali
IMG_20231228_183623

Berita Lainnya