Desa Sumita dan Desa Suwat Penerima BLT Migor Perdana di Gianyar

(Last Updated On: 11/04/2022)

GIANYAR-fajarbali.com | Pemerintah Pusat menunjuk PT Kantor POS sebagai instansi yang menyalurkan BLT Migor. Untuk Kabupaten Gianyar, saat ini data yang dikirim dari Pemerintah Pusat sedang masuk bertahap. Kepala Cabang Kantor POS Gianyar, Edi Rubandi, Senin (11/4/2022) menjelaskan sudah siap melaksanakan kegiatan pencairan tersebut. 

Dikatakannya, dengan ditunjuk Kantor POS sebagai penyelenggara pencairan, dirinya sudah menyiapkan tiga opsi pencairan. Dimana pencairan dilakukan di rumah penerima langsung, di kantor desa atau kantor camat dan opsi ketiga di Kantor POS sendiri. “Ya, ini data yang masuk baru sebagian, belum semua. Namun secara prinsip sudah siap kapanpun pencairan,” terang Edi Rubandi. Sedangkan pancairan BLT Migor ini dilaksanakan langsung ke balai desa. “Begitu data masuk, kami koordinasi dengan pihak desa dan camat, kami langsung cairkan sesuai data di desa setempat,” ujarnya. Terkait apakah ada data ganda atau penerima tidak katagori miskin, Rubandi menjelaskan, bahwa dirinya hanya mencairkan sesuai data. “Nah, kalau ada nama ganda atau tidak sesuai katagori, itu kewenangan desa yang mengklarifikasi,” tambahnya. 

 

Kabid Perlindungan Jaminan Sosial (Linjamsos) Dinas Sosial Gianyar, Henny Sriwahyu menyebutkan pencairan tahap pertama dimulai Senin (11/4/2022). Dimana untuk pencairan perdana BLT Migor ada di Desa Sumita dan Desa Suwat, Kecamatan Gianyar. “Data penerima dari Kementerian Sosial langsung ke Kantor POS, Dinas Sosial hanya mengawal proses pencairan, kami tidak tahu persis berapa jumlah penerima manfaat,” jelas Henny Sriwahyu. Sehingga berapa jumlah penerima Dinas Sosial tidak memiliki data, karena semua data ada di Kantor POS. 

 

Sedangkan dalam pencairan tahap pertama di Desa Sumita, sebanyaj 147 KK miskin yang mendapat bantuan. Bantuan tersebut sebanyak Rp 300 ribu, untuk tiga bulan BLT Migor. Disamping mendapat bantuan BLT Migor dari Januari sampai Maret, penerima juga mendapat Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) sebesar Rp 200 ribu juga untuk tiga bulan, dari Januari sampai Maret. Bantuan ini juga dari pusat diberikan kepada KK Miskin. “Masyarakat sangat berterimakasih dengan bantuan ini, begitu diwacanakan sudah langsung aktion,” jelas Henny.

 

Perbekel Suwat, Ngakan Astawa menjelaskan data penerima BLT Migor sebanyak 59 KK. Untuk pencairan, diambil sampel 10 KK dan selebihnya mengambil BLT di Kantor POS. “Yang 59 ini data sementara, belum semua data masuk. Datanya turun langsung dari pusat,” terangnya.sar

 Save as PDF

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Next Post

Peresmian Patung Kapten Dipta Diisi Pagelaran Kolosal

Sen Apr 11 , 2022
Dibaca: 13 (Last Updated On: 11/04/2022)GIANYAR-fajarbali.com | Patung pahlawan Kapten I Wayan Dipta yang bertempat di By Pass Dharmagiri, Desa Buruan, Selasa (12/4/2022) diresmikan. Peresmian dirangkai HUT Kota Gianyar ke-51 dengan menggelar berbagai acara.   Save as PDF

Berita Lainnya