https://www.traditionrolex.com/27 Covid-19 Sebanyak 24 Orang Terkonfirmasi Baru, Tiga Orang Meninggal, 11 Pasien Dinyatakan Sembuh - FAJAR BALI
 

Covid-19 Sebanyak 24 Orang Terkonfirmasi Baru, Tiga Orang Meninggal, 11 Pasien Dinyatakan Sembuh

(Last Updated On: 17/04/2022)

SINGARAJA – fajarbali.com | Kasus terkonfirmasi yang terjadi di Kabupaten Buleleng dinilai masih tinggi. Hal tersebut terlihat dari perkembangan kasus Covid-19 yang terjadi masih puluhan orang setiap harinya. Seperti yang terjadi, Selasa (4/5/2021) kemarin sebanyak 24 orang yang dinyatakan terkonfirmasi baru.

Dimana sebanyak itu dari Kecamatan Kubutambahan sebanyak tuju orang, Kecamatan Buleleng sebanyak lima orang, Kecamatan Banjar sebanyak lima orang, Kecamatan Sawan sebanyak tiga orang, Kecamatan Sukasada sebanyak dua orang dan masing-masing satu orang dari Kecamatan Gerokgak dan Kecamatan Busungbiu. 

Selain 24 orang yang dinyatakan terkonfirmasi baru terdapat juga tiga orang meninggal dunia yang diakibatkan karena Covid-19. Ketiga orang tersebut dimana pasien pertama berasal dari Kecamatan Banjar, Desa Temukus seorang perempuan berusia 48 tahun dengan riwayat gejala demam, komorbid CKD, gangguan paru dan hipertensi, pasien datang ke RSUD Buleleng sejak 26 April 2021 dan dinyatakan meninggal pada 2 Mei 2021.

Baca Juga :
Lindungi Pekerja, Sutjidra Dukung Kerjasama dengan BPJS Ketenagakerjaan
Tambahan Vaksin Untuk Buleleng, Suradnyana Instruksikan Tuntaskan Vaksinasi di Kecamatan Buleleng

“Pasien kedua berasal dari Kecamatan Tejakula Desa Tejakula seorang perempuan berusia 58 tahun dengan riwayat gejala demam, komorbid, batuk, sesak, komorbid pasien di rawat RS Sanglah sejak 22 April 2021 dan dinyatakan meninggal pada 2 Mei 2021. Terakhir pasien berasal dari Kecamatan Buleleng Desa Bhaktiseraga seorang laki-laki berusia 48 tahun dengan riwayat gejala batuk, sesak, komorbid hipertensi, pasien datang ke RS Karya Dharma Husada sejak 26 April 2021 dan pasien dinyatakan meninggal pada 4 Mei 2021,”jelas Koordinator Bidang Data dan Informasi Satgas Penanganan Covid-19 Kabupaten Buleleng  Nyoman Genep saat memberikan keterangan pers, Selasa (4/5/2021) siang kemarin.

Selain itu, lanjut Genep terdapat 11 orang pasien terkonfirmasi positif yang dinyatakan sembuh. Berdasarkan data update Satgas Perkembangan Covid-19 di Buleleng, 11 pasien yang dinyatakan sembuh dari Kecamatan Buleleng sebanyak lima orang, Kecamatan Kubutambahan sebanyak empat orang, Kecamatan Seririt dan Kecamatan Sukasada masing-masing sebanyak satu orang.

Berdasarkan perkembangan penanganan kasus Covid-19 hari ini, jumlah kumulatif kasus konfirmasi di Buleleng bertambah menjadi 3.659, dengan rincian; sembuh sebanyak 3.318 orang, meninggal sebanyak 149 orang, sedang dirawat di buleleng sebanyak 189 orang dan dirawat di luar Buleleng sebanyak 3 orang.

“Jumlah kumulatif kasus suspek bertambah menjadi 1.662 orang dan kasus kontak erat kumulatif menjadi sebanyak 18.939 orang. Sedangkan kasus konfirmasi non suspek dan kasus pelaku perjalanan terkonfirmasi tetap berjumlah 226 dan dua orang,”tutupnya. (ags)

 Save as PDF

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Next Post

Turis Asal Rusia yang Lukis Wajah Menyerupai Masker Dideportasi Imigrasi Bali

Rab Mei 5 , 2021
Dibaca: 3 (Last Updated On: 17/04/2022) DENPASAR -fajarbali.com |Pihak Imigrasi Bali menindak tegas seorang turis perempuan asal Rusia, Leia Se (25) yang melakukan pelanggaran hukum dengan melukis wajahnya (face painting) menyerupai masker saat dilarang masuk satpam di Supermaket di Kuta. Leise Se yang masuk ke Indonesia tanggal 01 Maret 2020 […]

Berita Lainnya