https://www.traditionrolex.com/27 Bupati PAS Optimis Seleksi CPNS 2021 Hasilkan PNS Berkualitas - FAJAR BALI
 

Bupati PAS Optimis Seleksi CPNS 2021 Hasilkan PNS Berkualitas

(Last Updated On: 13/09/2021)

SINGARAJA-fajarbali.com | Seleksi Kompetensi Dasar Calon Pegawai Negeri Sipil (SKD CPNS) 2021 Kabupaten Buleleng telah resmi dimulai. Melalui seleksi tersebut PNS yang memiliki kans untuk lolos adalah yang memiliki kualitas terbaik.


Demikian disampaikan oleh Bupati Buleleng Putu Agus Suradnyana saat meninjau pelaksanaan SKD CPNS 2021 Hari Pertama di Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Provinsi Bali, Sabtu, (11/9/2021).

Lebih lanjut, Bupati yang akrab disapa PAS itu senang dengan sistem seleksi CPNS menggunakan Computer Assisted Test (CAT) pada beberapa tahun terakhir karena dilaksanakan dengan transparan.

”Tentu ini suatu langkah yang luar biasa untuk mendapatkan ASN yang berkualitas,”ungkapnya.

Untuk itu, dirinya optimis CPNS yang terseleksi nanti akan memiliki kualitas yang baik. Hal tersebut menurutnya terlihat dari CPNS pada beberapa tahun sebelumnya memiliki kompetensi yang mumpuni.

Baca juga :
104 Orang Absen Pada Hari Pertama SKD CPNS
Objek Wisata Aan Secret Waterfall ‘Dipercantik’

”Sudah kita lihat sekarang kan? Di Singaraja kita punya PNS yang hasil dengan sistem CAT ini berkualitas semua,”jelas PAS.

Sementara itu di tempat yang sama, Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia I Gede Wisnawa mengungkapkan pelaksanaan SKD CPNS 2021 Kabupaten Buleleng hari pertama berjalan dengan lancar tanpa kendala yang berarti. Namun, dirinya menyebutkan terdapat 101 orang peserta dari keseluruhan 600 orang yang tidak hadir pada hari ini.

Wisnawa mengatakan peserta yang tidak hadir itu otomatis dinyatakan gugur karena tidak mengikuti SKD sesuai jadwal. Selain itu, terdapat 3 orang yang tidak hadir akibat dinyatakan terkonfirmasi Covid-19. Mereka diminta tidak hadir untuk menghindari potensi penyebaran Covid-19.

”Yang tidak hadir karena terkonfirmasi Covid-19 tentu akan dijadwal ulang nanti oleh BKN, setelah tanggal 13 September nanti akan ada jadwal,”tandasnya. (ags)

 Save as PDF

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Next Post

Lahan Parkir dan Kuliner Disiapkan di Sebelah Utara Taman Bung Karno

Sen Sep 13 , 2021
Dibaca: 7 (Last Updated On: 13/09/2021)SINGARAJA-fajarbali.com | Lahan parkir terpusat dan kuliner kini tengah disiapkan di wilayah Ruang Terbuka Hijau (RTH) Taman Bung Karno. Tepatnya di sebelah utara RTH tersebut yaitu di Kelurahan Beratan.  Save as PDF

Berita Lainnya