https://www.traditionrolex.com/27 Sidak OPD, Bupati Suwirta Singgung Sanksi Nonjob hingga Nyongkokin Tain Kebo - FAJAR BALI
 

Sidak OPD, Bupati Suwirta Singgung Sanksi Nonjob hingga Nyongkokin Tain Kebo

(Last Updated On: 25/02/2019)

SEMARAPURA-fajarbali.com | Bupati Klungkung, I Nyoman Suwirta bersama Tim Gerakan Disiplin Nasional (GDN) Kabupaten Klungkung melakukan sidak ke sejumlah Organisasi Perangkat Daerah (OPD), Senin (25/2).

Hal ini menyusul kabar tak sedap terkait tidak adanya usulan program/kegiatan prioritas nasional dari salah satu OPD. Kekecewaan Bupati terhadap hal ini, membuatnya sempat menyinggung mengenai sanksi nonjob bagi pejabat. Tak hanya itu, di OPD berbeda Bupati juga mengingatkan agar jajaranya tak hanya nyongkokin tain kebo.

Informasi tak sedap tersebut rupanya datang dari Dinas Perindustrian dan Tenaga Kerja (Disperinaker) Kabupaten Klungkung. Setelah ditelusuri, rupanya benar OPD terkait tidak mengajukan usulan program/kegiatan prioritas nasional kepada Badan Perencanaan Penelitian dan Pengembangan (Baperlitbang) Kabupaten Klungkung. Padahal menurut Bupati dalam setiap pertemuan maupun bedah desa selalu menanyakan pemberdayaan ekonomi desa yang bisa dikembangkan.

Menurut Bupati Suwirta, hal ini muncul lantaran data-data yang ditemukan di lapangan saat melakukan bedah desa maupun pertemuan lainnya terkait pemberdayaan ekonomi desa yang bisa dikembangkan tidak dimasukkan ke dalam usulan program/kegiatan prioritas nasional. Padahal menurut Bupati, pemberdayaan yang melibatkan masyarakat ini merupakan roh atau kekuatan dari program kerjanya lima tahun kedepan. “Ini menjadi catatan dan pertanyaan besar saya, kenapa sampai tidak ada usulan. Mau kerja apa tidak ini?”tanya Bupati Suwirta di hadapan para pejabat Disperinaker.

Hal ini juga dinilai akan berpengaruh terhadap penerapan e-kinerja (e-Tukin). Mengingat jika tidak ada program yang diusulkan otomatis juga tidak ada program yang bisa dikerjakan. Menurut Bupati, temuan inilah yang mendasar dirinya mengajak Tim GDN untuk turun mengungkap fakta sebenarnya dan mengambil tindakan tegas terkait sanksi, mulai paling ringan hingga yang paling berat. “Termasuk sanksi menonjobkan kemungkinan bisa. Sekarang saya uji keberanian Tim GDN untuk mengungkap fakta sebenarnya,” tegasnya.

Ditempat terpisah, terkait pemberdayaan Bupati Suwirta juga melakukan sidak ke Dinas Koperasi Usaha Kecil dan Menengah dan Perdagangan Kabupaten Klungkung. Di sini, Bupati mengumpulkan para pejabat mulai Kepala Dinas, Kepala Bidang hingga Kepala Seksi. Dihadapan mereka, Bupati mengingatkan agar selalu melakukan pembinaan dan pendampingan. Tidak hanya untuk UMKM atau Koperasi yang sudah besar tetapi yang kecil-kecil juga perlu dituntun dan dikembangkan. Dinas jangan berjalan sendiri, lakukan pembinaan secara bersama-sama antara dinas-dinas terkait. “Jangan hanya usaha yang besar saja, itu sama seperti istilah nyongkokin tain kebo, (istilah yang kerap digunakan untuk menyebut orang yang tidak mau bersusah payah/ bekerja keras-red)” kata Bupati Suwirta.

Di akhir sidaknya, Bupati Suwirta juga menyatakan akan melakukan evaluasi jabatan terkait sejumlah jabatan yang kosong dan beberapa pegawai yang akan memasuki masa pensiun. (dia)

 

 Save as PDF

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Next Post

Bupati Karangasem Ingatkan Buat Program Tepat Sasaran

Sen Feb 25 , 2019
Dibaca: 8 (Last Updated On: 25/02/2019)AMALAPURA-fajarbali.com | Bupati Karangasem IGA Mas Sumatri meminta agar masing-masing kecamatan membuat program prioritas dan tepat sasaran.  Save as PDF

Berita Lainnya