Satu Warga Karangasem Positif Covid-19, Enam PDP

(Last Updated On: 12/04/2020)

AMLAPURA – fajarbali.com | Selain enam Pasien Dalam Pengawasan (PDP) di Karangasem, satu orang warga dinyatakan positif Covid-19. Dari peta wilayah yang dikeluarkan satuan tugas penanggulangan Covid-19 kabupaten Karangasem, disebutkan warga yang mengalami positif covid-19 berasal dari salah satu desa di kecamatan Bebandem. 

 

 

Informasi yang dihimpun, Minggu (12/4/2002) , pasien yang positif covid-19 ini sejak sebulan lalu pulang dari luar negeri. Sebelumnya, pasien sempat menjalani isolasi mandiri di Denpasar sepulang dari Luar Negari. Bahkan, pasien juga sempat didata oleh satgas kedesaan dan petugas dari Puskesmas. Namun, dalam beberapa hari ini, pasien mengalami gejala demam, kemudian dirujuk ke RSUD Karangasem. Hasil swab pun, menyebutkan jika pasien mengalami positif covid-19. 

Satuan tugas (satgas) penanggulangan Covid-19 kabupaten Karangasem, I Gede Darmawa, membenarkan satu warga Karangasem positif covid-19. Dikatakannya pasien sendiri sudah dirujuk kerumah sakit rujukan yang ditunjuk pemerintah. Namun saat ditanya langkah selanjutnya terkait satu pasien positif, Gede Darmawa tidak memberikan respon. “Sudah di rujuk ke  rumah sakit rujukan,” ujarnya.

Sedangkan, dari rilis satgas Penanggulangan  Covid -19 kabupaten Karangasem, enam PDP terdiri dari  satu orang kecamatan Selat, satu orang dari kecamatan Manggis,dua orang dari kecamatan Karangasem, dua orang dari kecamatan Abang. Sementara, Satgas juga merilis 57 Orang Dalam Pemantauan (ODP). Paling banyak, ODP di Karangasem berada di Kecamatan Kubu, yang berjumlah 14 orang, kemudian disusul kecamatan Abang, 12 orang, kecamatan Karangasem 10 orang,kecamatan Manggis 7 orang,Rendang 5 orang, Selat 5 orang, Sidemen 3 orang, dan kecamatan Bebamsem satu orang. (bud).

 Save as PDF

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Next Post

Tangani Covid 19 Desa di Buleleng Diinstruksikan Siapkan Tempat Isolasi

Ming Apr 12 , 2020
Dibaca: 2 (Last Updated On: 12/04/2020)SINGARAJA – fajarbali.com | Seluruh desa yang ada di Buleleng yang terdiri dari Satgas Gotong Royong dan Satgas Relawan diinstruksikan untuk menyiapkan tempat isolasi di masing-masing desa. Nantinya, tempat isolasi ini akan dijadikan untuk tempat para pelaku perjalanan luar negeri dan daerah transmisi lokal di Indonesia. […]

Berita Lainnya