IMG-20241105-WA0000

Prodi Akuntansi FEB Unwar Kupas Tuntas Tata Kelola Perusahaan dan Manajemen Risiko, Hadirkan Akademisi UI

IMG-20241105-WA0000Prodi Akuntansi, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Warmadewa (FEB Unwar) mengadakan Kuliah Tamu atau Guest Lecture Tata Kelola Perusahaan dan Manajemen Resiko dengan tema "Tata Kelola Perusahaan untuk Keberlanjutan Bisnis: Perspektif Teori dan Praktik", Senin (4/11/2024), di ruang Auditorium Widya Sabha.

DENPASAR-fajarbali.com | Prodi Akuntansi, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Warmadewa (FEB Unwar) mengadakan Kuliah Tamu atau Guest Lecture Tata Kelola Perusahaan dan Manajemen Resiko dengan tema "Tata Kelola Perusahaan untuk Keberlanjutan Bisnis: Perspektif Teori dan Praktik", Senin (4/11/2024), di ruang Auditorium Widya Sabha.

Wakil Dekan Bidang Akademik Riset dan Pengabdian Kepada Masyarakat Dr. I Dewa Ayu Kristiantari, SE., M.Si., mewakili dekan menyampaikan, agenda 'guest lecture' ini merupakan upaya serius yang dilakukan oleh FEB Unwar, khususnya Prodi Akuntansi untuk memberikan mahasiswa pengalaman belajar yang kompeherensif dan berkualitas.

Kehadiran praktisi akan memperkaya perspektif mengenai bagaimana prinsip-prinsip tata kelola diterapkan dalam konteks bisnis yang nyata.

"Tata kelola perusahaan untuk keberlanjutan bisnis yang menjadi tema sangat relevan dengan kondisi bisnis saat ini," kata Dewa Ayu.

Tata kelola perusahaan, menurut Dewa Ayu, bukanlah sekadar teori yang diajarkan di kelas. Tata kelola perusahaan adalah fondasi yang menentukan keberlangsungan dan keberhasilan suatu organisasi.

Dalam dunia bisnis yang semakin kompleks ini, masih kata Dewa Ayu, perusahaan dituntut untuk tidak hanya berorientasi pada profit, tetapi juga pada tanggung jawab sosial dan lingkungan.

"Dalam dunia global kita mengenal triple bottom line, dan kita juga punya local wisdom yg holistik yaitu Tri Hita Karana yang secara filosofis sangat bisa menjadi pondasi tata kelola perusahaan," ujarnya.

Pada kesempatan yang sama, Ketua Program Studi Manajemen, Dr. A.A. Krisna Murti, SE.,M.Si., berharap, melalui acara ini, para mahasiswa dan semua peserta dapat memperoleh wawasan yang komprehensif, serta mengembangkan pemahaman yang lebih baik terkait implementasi tata kelola perusahaan dalam menghadapi dinamika bisnis.

"Kegiatan kuliah umum/tamu kali ini juga merupakan komitmen prodi akuntansi untuk memberikan pengalaman belajar yang menyeimbangkan teori dan praktik untuk mahasiswa," pungkas Krisna Murti.

Kuliah tamu menghadirkan nara sumber Dr. Vera Diyanti. Vera merupakan dosen Akuntansi FEB Universitas Indonesia (UI) serta duduk di Komite Audit PT Antam Tbk. Sedangkan dosen internal Unwar I Putu Gde Chandra Artha Aryasa, SE., M.Ak., BKP., bertindak selaku moderator.

Turut hadir Pimpinan Struktural FEB Unwar, para Prodi Akuntansi, Kaprodi Akuntansi Pascasarjana beserta jajaran, dan dan ratusan mahasiswa Prodi Akuntansi.

 

Scroll to Top