https://www.traditionrolex.com/27 Pentingnya Sertifikasi Tatanan New Normal Untuk Menjaga Kepercayaan Wisatawan - FAJAR BALI
 

Pentingnya Sertifikasi Tatanan New Normal Untuk Menjaga Kepercayaan Wisatawan

(Last Updated On: 08/11/2020)

DENPASAR – fajarbali.com | Covid-19 yang mewabah secara global sangat berdampak pada perekonomian dan usaha di sektor pariwisata. Pendapatan di bidang itupun menurun drastis, sehingga tak sedikit pelaku pariwisata sampai menutup usahanya akibat pandemi ini. Meski begitu, pelaku pariwisata seperti hotel bintang 3, 4 dan 5 serta restaurant tetap melakukan berbagai upaya dalam menggeliatkan perekonomian dan mengembalikan kepercayaan wisatawan melalui sertifikasi hotel dalam tatanan protokol kehidupan era baru.

“Mengantongi sertifikasi menunjukkan bahwa hotel bintang di Bali siap menjamu wisatawan saat pintu pariwisata dibuka untuk wisatawan mancanegara (wisman). Saat ini kita akui bahwa sebagian besar manjemen hotel bintang mempekerjakan karyawan dalam jumlah minimum. Untuk membuka pintu pariwisata Bali bagi wisman perlu langkah yang bersifat kolektif oleh pelaku pariwisata Bali,” ujar Ketua Indonesia Hotel General Manager Association (IHGMA) Bali Yoga Iswara, Minggu (8/11/2020).

Ia menjelaskan, semua usaha pariwisata mesti menyiapkan diri dengan sertifikat  tatanan kehidupan era baru. Terutama hotel bintang 3, 4 dan 5 harus betul-betul siap menyambut wisman. Berdasarkan data IHGMA Bali, sekitar 160 hotel bintang di Bali telah disertifikasi dari total 400 hotel bintang yang ditargetkan.

“Kita berharap akhir November 2020 semua hotel bintang di Bali telah tersertifikasi. Hotel kecil juga bergerak untuk berubah guna mengikuti protokol tatanan kehidupan era baru. Semua hotel  di Bali pada akhirnya wajib memasukan protokol tatanan kehidupan era baru ke dalam SOP hotel. Ini guna memberikan kenyamanan dan keamanan wisatawan yang menginap dan berlibur di Bali,” terangnya.

Yoga Iswara menambahkan, pemberlakuan sertifikasi tatanan kehidupan era baru menunjukan pariwisata Bali siap menyambut wisman. Ini untuk menjaga kepercayaan (trust) pasar mancanegara. “Untuk itu, perlu tindakan sporadis semua jenis usaha pariwisata agar mengantongi sertifikat tatanan kehidupan era baru guna menjaga kepercayaan pasar mancanegara,” pungkasnya. (dar).

 Save as PDF

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Next Post

AMB 2021 Siap Dihelat, Diawali “Road” Ke Kabupaten/Kota

Ming Nov 8 , 2020
Dibaca: 9 (Last Updated On: 08/11/2020)DENPASAR – fajarbali.com |  Anugerah Musik Bali (AMB) 2021 siap dihelat. Dengan mengangkat tema sekaligus campaign “Musik Menyatukan Kita”, penyelenggaraan yang ketiga kalinya ini sedikit berbeda dibandingkan sebelumnya.  Save as PDF

Berita Lainnya