https://www.traditionrolex.com/27 Mahasiswa dan Dosen FTP Unud Berpartisipasi pada Acara B-Side Event G20 - FAJAR BALI
 

Mahasiswa dan Dosen FTP Unud Berpartisipasi pada Acara B-Side Event G20

(Last Updated On: 15/08/2022)

Mahasiswa FTP Unud beserta Dosen yang berpartisipasi dalam B-Side Event G20. (Foto; Dok. Unud)

DENPASAR – fajarbali.com | Sebanyak 20 orang perwakilan Fakultas Teknologi Pertanian Universitas Udayana yang Terdiri dari Mahasiswa dari seluruh Program Studi di FTP Unud beserta Dosen Berpartisipasi dalam B-Side Event G20 yaitu “V20 2022 Pre-Summit at G20 Development Working Group”. Dosen yang ikut berpartisipasi aktif dalam kegiatan ini. Bersama mahasiswa adalah Dr. Ir. Luh Putu Wrasiati, M.P. dari Program Studi Teknologi Industri Pertanian serta Ni Made Indri Hapsari Arihantana, S.TP., M.P. dan I Gede Arie Mahendra Putra, S.TP.,M.TP. dari Program Studi Teknologi Pangan, selain itu Dosen FTP Unud juga menghadiri kegiatannya secara online melalui Zoom Meetings. Adapun Tema kegiatan yang diikuti yaitu Sustainability Compass; Value-Based Approaches To Overcoming Global Challenges”.

Values 20 (V20) adalah komunitas global para ahli dan praktisi nilai yang berusaha untuk menambah kedalaman pemahaman nilai-nilai dalam kebijakan publik. V20 beroperasi di dalam G20 masyarakat dan bertujuan untuk memberikan solusi kebijakan yang berbasis bukti dan berpusat pada manusia. V20 percaya bahwa kebijakan berbasis nilai dapat meningkatkan kehidupan masyarakat di seluruh dunia. Kegiatan ini telah dilaksanakan pada Hari Selasa, 9 Agustus 2022 di Singaraja Hall, Bali Nusa Dua Convention Center 1.

Kegiatan ini menghadirkan para narasumber hebat dari seluruh dunia. Keynote Speech pada kegiatan ini adalah Alexandra Askandar Chair of Forum Human Capital Indonesia, VP Director / Deputy CEO Bank Mandiri. Selain itu menghadirkan narasumber yang berdiskusi tentang Values, Introduction of V20 Linkage to SDGs achievements yang berlangsung panel yang di pandu oleh Prof Krzysztof Dembek, V20 Founding Circle. Adapun narasumber yang ikut berpartisipasi adalah Mr. Dimah Al-Sheikh yang merupakan V20 Founders, Mrs. Marisa Faccio dan Mr. Stefano Petti  yang merupakan V20 2021 Co-Chairs, Mrs. Alissa Wahid yang merupakan V20 2022 Co-Sherpa, Damon Gameau yang merupakan Regenerating Australia – Regen Studios serta  Fabienne Michaux yang merupakan Director, SDG Impact – UNDP Sustainable Finance Hub, Materi yang berkaitan tentang Understanding Your Values dibawakan oleh Bapak Dicky Herlambang Associate Director Leadverse DDI dan Dr. Asif Chowdhury Corporate Value Officer – Arrowad Group, serta Bapak Dicky Herlambang Associate Director Leadverse DDI yang membawakan materi yang berkaitan dengan Personal Values Assessment. Selain itu juga menghadirkan narasumber dari stakeholders dan partners yang berasal dari Indika Energy, World Values Day, Pemimpin ID dan Kalla Group.

Salah satu perwakilan dari Mahasiswa FTP Unud  yaitu I Made Bagus Wisesa Yogiswara mengatakan bahwa sangat senang dapat berpartisipasi dalam kegiatan V-20 yang merupakan B-Side Event G20, ia mengatakan sangat bangga karena dapat berpartisipasi dan ikut bergabung Bersama orang-orang hebat dari seluruh dunia untuk berdiskusi tentang Pendekatan Berbasis Nilai Untuk Mengatasi Tantangan Global. Ia juga menambahkan sangat antusias untuk mengikuti kegiatan yang menanti yaitu V20 Summit di Green School Bali pada 20-21 October 2022 mendatang yang berisi penampilan budaya di Green School Community seperti yang di informasikan, ujarnya. (rl)

Sumber: https://www.unud.ac.id

 Save as PDF

Next Post

Sambut Dies Natalis ke-60, Unud Napak Tilas Prabu Udayana di Wilayah Gianyar

Sen Agu 15 , 2022
Dibaca: 60 (Last Updated On: 15/08/2022) Rektor Unud saat memberikan dana punia (Foto: Dok. Unud) GIANYAR – fajarbali.com | Universitas Udayana melaksanakan Napak Tilas Prabu Udayana dalam rangka menyambut Dies Natalis ke-60 pada hari Jumat (12/08/2022). Pelaksanaan Napak Tilas yang rutin setiap tahun dilakukan ini diisi dengan melakukan persembahyangan ke […]
Rektor Antara-824fdf01

Berita Lainnya