Salah satu menu andalan yang direkomendasikan untuk dicoba adalah menu BBQ, yang memiliki tekstur lembut dengan cita rasa khas sehingga mudah lumer di mulut. Dari sisi harga, Luc Soulful Spoon membanderol menu dengan kisaran Rp30 ribu hingga Rp100 ribu, sehingga dinilai masih terjangkau, khususnya bagi wisatawan lokal.
Luc Soulful Spoon melayani pelanggan setiap hari mulai pukul 07.00 hingga 18.00 Wita, memberikan pilihan bagi masyarakat yang ingin menikmati hidangan sehat sejak pagi hingga sore hari.

Pemilihan Canggu sebagai lokasi usaha bukan tanpa alasan. Kawasan ini dikenal memiliki komunitas dan gaya hidup yang kuat terhadap pola hidup sehat, sehingga dinilai sejalan dengan konsep yang diusung Luc Soulful Spoon. (dj)










