https://www.traditionrolex.com/27 Komit Wujudkan Aman Saat Berkendara, Astra Motor Bali Periksa Kelengkapan Surat Berkendara Karyawan - FAJAR BALI
 

Komit Wujudkan Aman Saat Berkendara, Astra Motor Bali Periksa Kelengkapan Surat Berkendara Karyawan

(Last Updated On: 05/02/2023)

Astra Motor Bali Periksa Kelengkapan Surat Berkendara Karyawan (Foto : ist).

 

DENPASAR-fajarbali.com | Astra Motor berkomitmen untuk mengkampanyekan pentingnya keselamatan berkendara sebagai pelopor safety riding. Langkah tersebut terus digaungkan kepada masyarakat luas, maupun di implementasikan kepada internal karyawan Astra Motor Bali. Salah satu kegiatan yang dilaksanakan secara berkala adalah pemeriksaan surat-surat kelengkapan berkendara bagi seluruh karyawan Astra Motor Bali.

Dengan dukungan oleh tim safety riding Astra Motor Bali, pemeriksaan kelengkapan berkendara di mulai sejak pagi hari saat seluruh karyawan berangkat menuju kantor. Petugas sudah siaga untuk melakukan pemeriksaan surat-surat. Pemeriksaan meliputi kelengkapan SIM, STNK, penggunaan helm yang benar hingga kelengkapan lainnya. Aktivitas ini dilakukan akhir bulan Januari 2023, yang juga melibatkan Tim Security.

Dalam kegiatan (razia) ini ditemukan beberapa pelanggaran diantaranya :

  1. Masa Berlaku SIM sudah habis
  2. Belum Melakukan Pembayaran Pajak Kendaraan (STNK habis masa berlaku).
  3. Lupa Membawa SIM dan STNK.

Adapun tujuan dari kegiatan ini adalah : meningkatkan bentuk Awareness karyawan  dalam menerapkan safety riding di lingkungan internal Astra Motor Bali.

PIC Safety Riding & Community Promotion Astra Motor Bali, Ngurah Iswahyudi mengatakan kesadaran akan #Cari_Aman dengan safety riding yang baik memang harus di mulai dari diri sendiri terlebih dahulu, maka dari itu kegiatan ini dimulai dari kalangan internal karyawan terlebih dahulu.

“Ingin nyaman berkendara maka wajib untuk lengkapi surat-surat sehingga berkendarapun menjadi lebih tenang. Tetap #Cari_Aman saat naik motor dan lengkapi surat kendaraan mu itu pesan dari kami,” ujar Iswahyudi.

Terima kasih dukungan dan kerjasama dari kalangan internal, kegiatan ini akan dilakukan secara berkala, ini sekaligus sebagai pemahaman yang baik tentang safety riding dan sekaligus menggaungkan #Cari_Aman. “Kami berharap semua  mampu menyebarkan virus Safety riding,” tutup Iswahyudi. (rl/M-001)

 Save as PDF

Next Post

Komplotan Prostitusi Online Digulung, Berkedok Layanan Seks Ternyata Pemeras

Ming Feb 5 , 2023
Empat Pelaku Ditangkap, Ada yang Ditembak Kakinya
IMG_20230205_205718

Berita Lainnya