https://www.traditionrolex.com/27 Ketua DPD NasDem Gianyar Gabung Gerindra - FAJAR BALI
 

Ketua DPD NasDem Gianyar Gabung Gerindra

Suryawan pun kini resmi terdaftar sebagai anggota Partai Gerindra

 Save as PDF
(Last Updated On: 03/04/2023)

Ketua DPC Gerindra Gianyar I Wayan Tagel Arjana menyerahkan KTA kepada eks Ketua DPD NasDem Gianyar I Wayan Suryawan.

 

GIANYAR – fajarbali.com | Ketua DPD NasDem Kabupaten Gianyar Peridoe 2021-2024, I Wayan Suryawan secara resmi bergabung ke Partai Gerindra setelah sebelumnya Suryawan mengundurkan diri dari partai besutan Surya Paloh itu.

Kedatangan Suryawan dan sejumlah loyalisnya ke Kantor DPC Gerindra Gianyar, Minggu (2/4/2023) petang, disambut hangat oleh tuan rumah I Wayan Tagel Arjana dan jajarannya.

Suryawan pun kini resmi terdaftar sebagai anggota Partai Gerindra. Ditanya soal alasannya pindah, ia mengaku ingin mencari suasana baru. Apalagi Gerindra mengusung ketua umumnya, Prabowo Subianto sebagai Calon Presiden pada Pemilu 2024.

“Beliau (Prabowo-red) sosok yang saya kagumi,” kata Suryawan, sembari mengatakan kepindahannya ke Gerindra didasari firasat.

Selain itu, kata dia, kedekatannya dengan Ketua DPC Gerindra Gianyar I Wayan Tagel Arjana juga menjadi alasan tersendiri.

Keduanya adalah kawan lama yang sama-sama duduk di kursi DPRD Gianyar periode 2004-2009 lewat partai yang sama, PNBK, kala itu.

I Wayan Suryawan menunjukkan surat pengunduran dirinya dari NasDem.

“Saya dengan Pak Tagel Arjana pernah duduk bersama di dewan. Makanya nyambung. Sebelum keputusan ini diambil, saya sudah koordinasi dengan loyalis,” jelasnya.

Sementara itu, Tagel Arjana menyambut baik kehadiran kader baru yang menurutnya seorang senior dalam dunia perpolitikan di Gumi Seni.

“Setelah beliau menunjukkan surat pengunduran diri dari NasDem, dan proses lain, kami langsung sambut. Kami terima sebagai keluarga besar Gerindra,” kata Tagel Arjana.

Melihat pengalaman Suryawan, Tagel Arjana pun bakal mempersiapkan dirinya sebagai bakal calon DPRD Gianyar Dapil Sukawati pada Pemilu 2024 mendatang.

“Semoga dengan pengalaman dan konstituen beliau yang sudah terbangun, mampu menambah amunisi, kekuatan bagi kami,” harap Tagel Arjana. rl

 Save as PDF

Next Post

Ajukan Banding,, Hukuman WN Inggris Terdakwa Kasus Narkotika Tidak Berubah

Sen Apr 3 , 2023
"Saya menyesal telah membawa daun Koka ini. Karena sebenarnya daun Koka ini sudah tidak layak untuk dikonsumsi,"
nazz

Berita Lainnya