https://www.traditionrolex.com/27 Jelang Kuningan, PMI Denpasar Lakukan Spraying di Pura  - FAJAR BALI
 

Jelang Kuningan, PMI Denpasar Lakukan Spraying di Pura 

(Last Updated On: 21/09/2020)

DENPASAR-fajarbali.com | Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Denpasar, Senin (21/9) kembali melakukan kegiatan preventif dan edukatif dalam upaya memutus mata rantai penularan Covid-19 khususnya di Kota Denpasar.

Pada kesempatan kali ini staf PMI Kota Denpasar, Korp Sukarela PMI beserta SATGAS Covid-19 Kota Denpasar melakukan penyemprotan disinfektan di beberapa pura di Kota Denpasar diantaranya Pura Jagatnatha, Pura Lambih Pekambingan, Pura Besakih Denpasar, dan Pura Tambangan Badung Pemecutan.

   “Selain melakukan spraying disinfektan, kegiatan yang kami laksanakan berupa pengecekan suhu tubuh kepada masyarakat yang berada di area pura serta pembagian masker. Penyemprotan ini dilakukan menggunakan Spraying Disinfektan gendong yang digunakan untuk menjangkau tempat-tempat yang tidak  memungkinkan dijangkau oleh mobil untuk masuk ke lokasi tertentu,” ujar salah satu staf PMI Denpasar, Diah Krisna disela-sela kegiatan.

   Diah Krisna mengatakan, kegiatan spraying disinfektan selalu didampingi dengan kegiatan promosi kesehatan yang pastinya terlibat dalam distribusi PBHS Kit berupa masker dan sabun cuci tangan yang diberikan kepada masyarakat setempat. Selain itu, tidak kalah pentingnya dengan melaksanakan Sosialisasi Pola Hidup Bersih dan Sehat melalui mobiling diseputaran Kota Denpasar.

   “Sosialisasi juga dilaksanakan dalam bentuk tatap muka langsung dengan masyarakat yang datang ke Pura dengan mengedukasi masyarakat terkait penerapan protokol kesehatan di Era New Normal saat ini. Dalam kegiatan promosi kesehatan ini juga PMI Kota Denpasar selalu mengajak masyarakat agar selalu  menggunakan masker yang baik dan benar, selalu ingat mencuci tangan sebelum atau sesudah memegang sesuatu dan selalu menerapkan protocol kesehatan yang dianjurkan oleh pemerintah terkait upaya dalam pencegahan penyebaran Covid-19,” terangnya.

   Diah Krisna menambahkan, sebelumnya kegiatan spraying disinfektan juga telah dilakukan di beberapa kampus di Denpasar. Salah satu kampus yang sudah dilakukan spraying disinfektan yakni Universitas Warmadewa Denpasar pada hari Minggu (20/9). Selain menyasar kampus dan pasar rakyat, kegiatan ini dilakukan di Pura untuk memberikan rasa aman dan kenyamanan bagi warga yang akan melangsungkan persembahyangan, terlebih dalam waktu dekat ini akan berlangsung Hari Raya Kuningan.

   “Kita berharap masyarakat lebih waspada dan disiplin dalam menjalankan protokol kesehatan dalam upaya mencegah penularan Covid-19. Mari bersama kita putus rantai penyebaran Covid-19, tetap semangat dan tetap sehat,’’ pungkasnya. (dar)

 Save as PDF

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Next Post

Pekerja Proyek Temukan Perunggu Purba di Bitera

Sen Sep 21 , 2020
Dibaca: 19 (Last Updated On: 21/09/2020)GIANYAR-fajarbali.com | Saat menggali septictank untuk rumah tinggal, beberapa pekerja proyek di Banjar dauh Uma, Kelurahan Bitera menemukan benda asing. Benda asing ini ditemukan pada kedalaman 2 meter dan mendapati pula tulang belulang. Benda asing ini berupa bekal kubur dan alat pertanian berbahan perunggu.  Save as […]

Berita Lainnya