https://www.traditionrolex.com/27 Jalanan Gelap, Pemotor Tewas Adu Jangkrik di Depan STP Nusa Dua - FAJAR BALI
 

Jalanan Gelap, Pemotor Tewas Adu Jangkrik di Depan STP Nusa Dua

(Last Updated On: 01/08/2020)

 

NUSA DUA -fajarbali.com |Situasi jalanan yang gelap tanpa lampu penerang acap kali sebagai penyebab terjadinya kecelakaan lalulintas. Hal itu menimpa seorang pengendara motor (pemotor) Pran Kaveri Tarigan (23). 

 

Pria asal Tanah Karo Sumatera Utara itu tewas setelah motor yang dikendarainya adu jangkrik di Jalan Darmawangsa depan STP Nusa Dua Kampial, Jumat (31/7/2020) malam. 

 

Menurut Kanit Laka Satlantas Polresta Denpasar Iptu Ni Luh Tiviasih, kecelakaan maut itu melibatkan sepeda motor Lexi DK 3528 ABA dan motor Yamaha XRide DK 4967 FZ. 

 

Malam itu sekitar pukul 23.50 Wita, korban yang tinggal di Jalan Pulau Galang nomor 22 Pemogan Denpasar Selatan, mengendarai motor Lexi DK 3528 ABA. 

 

“Korban mengendarai motor seorang diri bergerak dari arah utara menuju ke selatan dengan kecepatan sedang. Kondisi jalan menanjak,” ujar Iptu Tiviasih, Sabtu (1/8/2020). 

 

Setibanya di Jalan Darmawangsa depan STP Nusa Dua Kampial, kondisi jalan agak menikung dan gelap. Namun korban kurang hati-hati mengendarai motor dan terlalu mengambil haluan ke kanan. 

 

Tanpa diduga, dari arah yang berlawanan muncul sepeda motor Yamaha DK 4967 FZ sehingga terjadilah tabrakan adu jangkrik. “Kondisi jalanan gelap dan korban kurang hati-hati mengendarai motor sehingga terjadi tabrakan,” beber Iptu Tiviasih. 

 

Dalam peristiwa kecelakaan itu, korban terjatuh dari motornya. Ia mengalami luka berat. Kaki kanan patah, dari hidung dan telinganya mengeluarkan darah. Korban meninggal seketika dilokasi kejadian. 

 

Sementara pemotor Yamaha DK 4967 FZ mengalami cedera robek pada kaki kanan dan wajah dan belum sadar saat dirujuk ke RSUP Sanglah Denpasar. “Jenasah korban yang meninggal sudah dibawa ke rumah sakit Sanglah,” terangnya. (hen)

 Save as PDF

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Next Post

Turis Inggris yang Mengaku Dirampok dan Jadi Pengemis di Mengwi, Akhirnya Dideportasi

Sab Agu 1 , 2020
Dibaca: 9 (Last Updated On: 01/08/2020)  TUBAN -fajarbali.com |Michael Wilkinson (65) asal Inggris yang mengaku kehabisan uang karena dirampok sehingga jadi pengemis di Mengwi, akhirnya di deportasi pihak Imigrasi Bali ke negara asalnya, Sabtu (1/8/2020) sore.   Save as PDF

Berita Lainnya