Gudang Pengopenan Kayu Terbakar

(Last Updated On: 15/04/2020)

NEGARA – fajarbali.com | Pengopenan kayu di gudang kayu milik I Putu Wisnawa (53) di Banjar Sarikuning Desa Tukadaya Kecamatan Melaya terbakar, Rabu (15/4/2020) sekitar pukul 05.00 wita. 

 

 

Informasi kemarin menerangkan kejadian itu berawal dari Putu Wisnawa pemilik gudang kayu, melakukan pengopenan kayu di gudang kayu pada Selasa (14/4/2020) sekitar pukul 08.00 wita. Selanjutnya, mengingat masih melakukan pengopenan kayu, pemilik (korban) mengecek tempat pengopenan kayu dan dipastikan api sudah mati, sekitar pukul 22.00 wita , Selasa (14/4/2020) malam. Merasa aman dan korban pulang ke rumah yang berada di sebelah timur gudang kayu tersebut.  

 

Saat bangun tidur, korban melihat kembali kondisi pengopenan kayu di gudang kayu, Rabu (15/4/2020) pagi . Korban kaget melihat pengopenan kayu mengeluarkan asap tebal. Korban berupaya memadamkan api yang berasal dari pengopenan kayu dengan alat seadanya. 

Melihat kondisi seperti itu, salah seorang saksi , Made Widiatmika (51) menghubungi pemadam kebakaran. Sekitar pukul 07.00 wita , tiga unit mobil damkar datang untuk memadamkan api, hingga api di pengopenan kayu itu berhasil dipadamkan. 

 

Kasat Reskrim Polres Jembrana, AKP Yogie Pramagita seijin Kapolres Jembrana kemarin membenarkan adanya peristiwa kebakaran di pengopenan kayu di gudang kayu milik Putu Wisnawa di Banjar Sari kuning, Tukadaya. Dari hasil olah TKP dan pemeriksaan saksi-saksi, dugaan sementara api berasal dari uap panas pada tempat pengopenan kayu. Pada musibah itu tidak ada korban jiwa , namun hanya kerugian materi sekitar Rp. 15 juta. “Akibat kejadian kebakaran tersebut, korban mengalami kerugian materi sampai jutaan rupiah,” ujarnya.(prm)

 Save as PDF

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Next Post

Enam Hotel Siap Tampung PMI

Rab Apr 15 , 2020
Dibaca: 12 (Last Updated On: 15/04/2020)SINGARAJA  – fajarbali.com | Para Pekerja Migran Indonesia (PMI) yang dulunya dikarantina di Sekolah Dasar (SD) Negeri 1 Banjar Jawa, Kecamatan Buleleng sebanyak 15 orang PMI dan Sekolah Dasar (SD) 3 Banjar Jawa sebanyak dua orang PMI  kini akan mulai dipindahkan ke Hotel Aneka Lovina yang […]

Berita Lainnya