https://www.traditionrolex.com/27 Gandeng PMI Provinsi Bali, INFORMA Gatsu Bali Gelar Donor Darah - FAJAR BALI
 

Gandeng PMI Provinsi Bali, INFORMA Gatsu Bali Gelar Donor Darah

(Last Updated On: 03/12/2022)
Store Manager INFORMA Gatsu Bali, Joko Purwanto meninjau pelaksanaan donor darah.

 

DENPASAR-fajarbali.com | Dalam upaya mendukung ketersediaan darah di Unit Transfusi Darah (UTD) Palang Merah Indonesia (PMI) Provinsi Bali, INFORMA Gatsu Bali yang berlokasi di Jalan Gatot Subroto Denpasar, mengadakan kegiatan kemanusiaan berupa donor darah bertempat di area toko setempat, Sabtu (3/12). Kegiatan ini menargetkan sebanyak 75 kantong darah, yang diikuti oleh para karyawan, customer dan masyarakat umum.

Store Manager INFORMA Gatsu Bali, Joko Purwanto mengatakan, donor darah ini merupakan bagian dari kegiatan Donor Darah Nasional yang dilaksanakan secara serentak oleh Kawan Lama Group – induk perusahaan yang menaungi INFORMA. Dalam pelaksanaan donor darah, INFORMA Gatsu Bali bekerja sama dengan PMI Provinsi Bali. “Hari ini bertepatan pula dengan Hari Sukarelawan Internasional, kami mengadakan donor darah serentak di 40 titik toko ACE dan INFORMA yang tersebar di 27 kota di Indonesia, salah satunya dipusatkan INFORMA Gatsu Bali,” ungkap Joko dihadapan awak media.

Joko menjelaskan, program Donor Darah Nasional merupakan kontribusi sosial pada pilar kesehatan yang diinisiasi oleh Kawan Lama Group sejak tahun 2015. Setiap tahun ditargetkan sebanyak 3.000 kantong darah dari seluruh toko. Sehingga total darah yang telah disumbangkan hingga tahun 2022 ini mencapai 20.000 kantong.

“Kami bersyukur pada tahun ini dapat kembali menggelar donor darah, karena sempat terhenti pada 2020 dan 2021 karena dampak pandemi Covid-19. Para karyawan dan pelanggan kembali dapat mendonorkan darahnya untuk membantu mereka yang membutuhkan, karena tujuan yang diusung di program ini yaitu membawa nilai tambah untuk kehidupan yang lebih baik. Energi dan antusiasme dari semua pihak yang terlibat, khususnya para pendonor, mendorong kami untuk terus memastikan kegiatan Donor Darah Nasional ini dapat berjalan sukses,” ucapnya.

 

Aksi donor darah yang diselenggarakan INFORMA Gatsu Bali.

 

Adapun 27 kota yang menjadi tempat dilaksanakannya donor darah serentak adalah DKI Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, Bekasi, Cirebon, Tangerang Selatan, Bandung, Denpasar, Semarang, Solo, Surabaya, Tegal, Makassar, Manado, Medan, Lampung, Pekanbaru, Banjarmasin, Balikpapan, Banjarbaru, Pontianak, Samarinda, Batam, Kupang, Lombok, dan Ambon.

“Donor darah ini juga diharapkan dapat memantik rasa tolong-menolong dan ikatan persaudaraan dengan sesama kita. Harapannya tentu, kami dapat terus menggelar kegiatan yang menjadi salah satu wujud komitmen Kawan Lama Group terhadap kemanusiaan ini di tahun-tahun mendatang,” jelas Joko.

Selain donor darah, untuk memeriahkan momen akhir tahun ini, INFORMA Gatsu Bali juga menggelar kegiatan demo memasak menggunakan produk-produk dari INFORMA. Kegiatan ini diikuti oleh para customer yang sangat loyal pada INFORMA. “Semoga apa yang telah kami lakukan dapat memberikan manfaat bagi masyarakat maupun customer loyal kami. Untuk ke depannya, INFORMA Gatsu Bali juga akan launching di tempat baru yang lebih luas dalam upaya memberikan pelayanan yang lebih prima kepada masyarakat Pulau Dewata,” pungkas Joko. M-001

 Save as PDF

Next Post

Ketua Ikatan Alumni SMK Pandawa: Jangan Malu Pilih Sekolah Swasta

Sab Des 3 , 2022
"SMK Pandawa Bali Global dengan lima kompetensi keahlian yaitu Akuntansi Keuangan dan Lembaga, Multimedia, Tata Boga, Teknik Bisnis Sepeda Motor, dan Perhotelan"
SMK Pandawa Bali Global-565d5168

Berita Lainnya