Diawali Touring Cek Infrastruktur Jalan, Bupati Gede Dana Buka Bulan Bung Karno dan Menginap di Tugu Pahlwan Tanah Aron

(Last Updated On: )

Bupati I Gede Dana bersama OPD Touring  mengecek jalan

AMLAPURA-fajarbali.com |Sebelum membuka pelaksanaan bulan Bung Karno di Tugu Pahlawan Tanah Aron,Desa Butus, Bebandem, bupati Karangasem I Gede Dana didampingi Sekda I Ketut Sedana Merta mengajak OPD touring dengan sepeda motor yang menyusuri sekaligus mengecek jalan yang bakal di perbaiki tahun 2024 ini diantaranya, ruas jalan Karanganyar-Yeh Kori, Desa Jungutan, dan ruas jalan Bukit Paon-Umaanyar.  Selain itu, bupati beserta rombongan setelah membuka secara resmi bulan Bung Karno, juga menginap di taman pahlawan Tanah Aron, Desa Bhuanagiri.

 

Bupati Gede Dana  bersama rombongan kepala OPD dari lapangan Tanah Aron, Amlapura. Kemudian rombongan mengambil rute jalan Veteran yang telah menunggu para kabid serta komunitas sepeda motor. Barulah kemudian rombongan yang mengendarai berbagai jenis sepeda motor ini menuju jalan Nenas, pasar Bebandem, kemudian ke Desa Jungutan untuk mengecek akses jalan Karanganyar Desa Sibetan-Yeh Kori, Desa Jungutan. Akses jalan yang bakal diperbaiki sepanjang 3.4 kilometer dengan anggaran senilai Rp 7,740 milyar.

 

Setelah bertemu dengan tokoh masyarakat di Banjar Dinas Yeh, bupati didampingi Sekda I Ketut Sedana Merta mengecek jalan yang tampak mengalami kerusakan. Usai ketempat tersebut, rombongan menuju Tugu Pahlawan Tanah Aron,Desa Bhuanagiri mellaui banjar Dinas Umaanyar-Bukit Paon. Jalan sepanjang 1.2 kilometer tereebut juga bakal di perbaiki dengan pagu anggaran senilai Rp 1.5 milyar.  Seperti halnya di Jungutan,  bupati Gede Dana juga berbincang dengan tokoh masyarakat setempat.

 

Bupati Gede Dana disela-sela touring mengatakan, pihaknya sengaja mengajak jajaran OPD untuk melihat secara langsung kondisi infrastruktur di Desa-desa. Touring kali ini, kata Bupati juga dalam memperingati hari lahir Pancasila. Selain sambil mengecek jalan-jalan yang bakal diperbaiki tahun ini. “Ada beberapa ruas jalan di kecamatan Bebandem yang bakal kita perbaiki tahun ini,” ujarnya.

 

 

 

Bupati Gede Dana juga memastikan, jalur Karanganyar-Yeh Kori,Kecamatan Bebandem telah dianggarkan untuk diperbaiki tahun 2024 ini dengan alokasi anggaran senilai 7.740 milyar. Dikatakan, akses tersebut sudah lama tidak mendapat perbaikan dengan harapan bisa menggeliatkan perekomian masyarakat setempat. “Akses ini kan sangat diperlukan masyarakat untuk menggeliatkan perekomomian terutama hasil pertanian warga,begitu juga jalur Bukit Paon-Umanyar juga bakal di perbaiki tahun ini dengan anggaran Rp 1,5 milyar,” ujarnya lagi.

 

Gede Dana mengatakan, proses kedua jalan yang bakal diperbaiki itu saat ini sudah dalam tahap tender, setelahnya barulah dikerjakan. Ia pun berharap, Masyarakat sebagai pengguna jalan juga agar ikut rasa memiliki terhadap infrastuktur dengan ikut serta memelihara jalan tersebut setelah sudah bagus. “Masyarakat juga nanti agar ikut menjaga setelah diperbaiki, contohnya Ketika ada aliran air got yang meluap jangan dibiarkan, karena kalau terus-terusan kena air aspal pasti cepat rusak,” ujar bupati.

 

 

 

Bupati I Gede Dana mengatakan, pihaknya tetap berkomitmen untuk melakukan perbaikan jalan-jalan yang memang menjadi tanggungjawab kabupaten. Namun, bupati mengaku tidak semua jalan yang rusak bisa diperbaiki dalam setahun,tetapi dilakukan secara pelan-pelan dengan skala prioritas. Hal itu lantaran untuk memperbaiki seluruh jalan yang rusak memerlukan anggaran cuku tinggi. Sementara, banyak juga program-program yang memerlukan anggaran. “Kalau semuanya diperbaiki sekarang tentu tidak bisa, kalau ke infrastruktur semua berarti program lainya tidak jalan,” ujarnya lagi.

 

 

 

Sementara, setelah sampai di Tugu Pahlawan Tanah Aron, bupati beserta rombongan langsung melaksanakan apel pembukaan bulan Bung Karno. Setelahnya, bupati juga santap makan malam ditempat tersebut bersama rombongan, serta dari Pramuka Karangasem dan menginap di tempat itu. Selain jajaran OPD, touring juga melibatkan komunitas sepeda motor di Karangasem. W-016.

 

 

 

Next Post

Disuguhkan Ubi Rebus Tuak Manis, Bupati Karangasem I Gede Dana Ikut Panen Kapas di Banjar Bingin Datah

Sen Jun 3 , 2024
(Last Updated On: ) Bupati I Gede Dana Panen Kapas AMLAPURA-fajarbali.com |Seusai memanen kapas bersama kelompo Tani Karya Mandiri,di Banjar Dinas Bingin, Desa Datah, Abang, bupati Karangasem, I Gede Dana, bersama OPD terkait disuguhkan menu khas Datah,yakni  ubi yang rebus dengan tuak manis. Dalam kesempatan itu, bupati Gede Dana mengaku […]
Foto berita Karangasem- Bupati I Gede Dana Panen Kapas (1)

Berita Lainnya