https://www.traditionrolex.com/27 Covid 19, Harapkan Bantuan Sembako - FAJAR BALI
 

Covid 19, Harapkan Bantuan Sembako

(Last Updated On: 13/04/2020)

SINGARAJA – fajarbali.com | Ditengan mewabahnya virus Corona atau Covid 19 hampir semua masyarakat yang menjadi terkena dampak. Bukan saja yang dialami oleh para pelaku wisatawan melainkan hal itu juga dialami oleh masyarakat.

 

Seperti yang dialami oleh Gusti Ketut Putra warga masyarakat Dusun Corot, Desa Dencarik, Kecamatan Banjar merasakan sangat sulit mencari nafkah ditengah covid 19 yang terjadi. Pria yang mengaku sebagai buruh tukang dirinya terkadang harus rela keluar rumah demi sesuap nasi untuk keluarganya namun ditengah pandemic yang terjadi pihaknya kadang-kadang merasa takut untuk keluar rumah namun apa boleh buat hanya untuk sesuap nasi untuk keluarganya dirumah.

Dengan adanya hal itu, Putra sangat mengaharapkan adanya uluran tangan dari pemerintah daerah ataupun pemerintah Provinsi bali atau dari Gubernur Bali Wayan Koster untuk bisa memberikan bantuan sembako untuk seluruh masyarakat.”Ditengan pandemic yang terjadi satu sisi kami diharapkan selalu tinggal dirumah namun kami dan keluarga sangat membutuhkan makan. Kalau kami tidak kerja dan tinggal dirumah apa yang kami makan? Kami sangat mengharapkan adanya uluran tangan pemerintah utamanya Gubernur Bali Wayan Koster untuk bisa memberikan sembako,”harapnya.

Bahkan dirinya mengaku selama ini meskipun dirinya bekerja sebagai buruh tukang bangunan masih merasakan kekurangan untuk makan dan keperluan keluarganya apalagi ditambah tidak bekerja tentunya dirinya dan keluarganya tidak akan bisa hidup.”Kalau kami bekerja saja sebagai buruh tukang bangunan merasakan masih sangat kurang dari penghasilan yang tidak menentu.

Kalau ada yang memanggil untuk menggarap bangunan baru bekerja apalagi kalau tidak bekerja dan tinggal dirumah sudah barang tentu kami tidak bisa makan,”imbuhnya. Terlebih, jelas pria parubaya itu dengan adanya pandemic corona yang terjadi dirinya merasakan sulit bekerja karena banyak warga masyarakat yang mengurungkan melakukan pembangunan karena situasi dan keuangan yang sangat paceklik.

”Kalau sekarang kami sangat sulit mencari pekerjaan karena orang-orang yang dulunya mau membangun tidak jadi karena situasi seperti ini terlebih ditengah prekonomian yang mengalami paceklik. Dengan adanya hal itu, kami sangat mengharapkan adanya uluran tangan bantuan sembako dari pemerintah sehingga kami beserta dengan keluarga bisa bertahan hidup ditengah pandemic corona yang terjadi,”harapnya lagi. (ags).

 Save as PDF

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Next Post

Buleleng Belum Rencanakan Pengusulan PSBB

Sen Apr 13 , 2020
Dibaca: 21 (Last Updated On: 13/04/2020)SINGARAJA – fajarbali.com | Kabupaten Buleleng belum mempunyai rencana untuk mengusulkan penerapan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) terkait pandemi Covid-19. Pengusulan tersebut masih melihat perkembangan kasus dan daerah lain. Gambaran tersebut terungkap saat Wakil Ketua Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Buleleng yang juga Wakil Bupati Buleleng, […]

Berita Lainnya