Cegah Peredaran Covid 19, Napi Lapas Buleleng Dapat Asimulasi Rumah

(Last Updated On: 02/04/2020)

SINGARAJA – fajarbali.com | Dalam pencegahan peredaran virus Corona atau Covid 19 yang terjadi belakangan ini dimana para Narapidana (Napi) yang menghuni Lapas kelas IIB Singaraja mendapatkan asimulasi rumah. Dari jumlah Napi yang ada sebanyak 276 orang penghuni Lapas kelas II B Singaraja yang terdiri dari 190 orang narapidana serta 86 merupakan tahanan titipan baik dari kepolisian dan Kejaksaan Negeri Buleleng dimana dari jumlah itu sebanyak 64 orang narapidana yang diusulkan mendapatkan asimulasi rumah dalam pencegahan covid 19 namun yang disetujui mendapatkan rekomendasi Asimulasi Rumah sebanyak 29 orang.

 

Dari jumlah narapidan yang disetujui mendapatkan asimulasi rumah baru sebanyak enam orang Napi yang baru bisa dipulangkan kerana dinyatakan lengkap administrasi sedangkan sisanya masih menunggu kelengkapan administrasi dimana para narapidana itu yang mendapatkan asimulasi rumah itu merupakan narapidan yang bukan narapidana yang terjerat kasus narkotika dan korupsi. Menurut Kepala Lapas Kelas IIB Singaraja Mut Zaini saat dikonfirmasi di sela-sela pembebasan para napi dalam memberikan Asimulasi Rumah, Kamis (2/4/2020)  menuturkan kalau pemberian asimulasi rumah kepada narapidana itu berdasarkan surat keputusan Mentri Hukum dan Hak Asasi Manusia RI nomor M. HH-19.pk.01.04.04 tahun 2020 tentang pengeluaran dan pembebasan narapidana dan anak melalui asimulasi dan integrasi dalam rangka pencegahan dan penanggulangan penyebaran Covid 19.

”Pemberian asimulasi rumah yang diberikan kepada  narapidana ini merupakan berdasarkan surat keputusan Mentri hukum dan Hak Asasi Manusia dimana para narapidana itu merupakan narapidana bukan yang terjerat kasus Narkortika dan Korupsi,”jelasnya. Lebih jauh menurut Mut Zaini pemberian asimulasi rumah itu diberikan selama lima hari teritung dari tanggal 2 April 2020 hingga tanggal 7 April 2020 mendatang.”Asimulasi ini diberikan selama lima hari sejak sekarang hingga tanggal 7 April 2020 mendatang. Dimana untuk pagi ini baru sebanyak enam narapida yang bisa dipulangkan dalam menerima Asimulasi rumah sedangkan sisanya menunggu proses administrasi lengkap,”tuturnya lagi. Dikonfirmasi sisa napi yang belum dipulangkan? Untuk napi yang belum dipulangkan atau sisanya dari 29 orang itu kemungkinan akan dipulangkan sore nanti setelah semua administrasinya dinyatakan lengkap.

”Kalau sisa narapidana yang belum dipulangkan dari jumlah 29 orang narapidana itu kemungkinan akan di pulangkan sore nanti setelah semua administrasinya dinyatakan lengkap,”lanjutnya. Bahkan Zaini menuturkan dalam pemberian asimulasi rumah kepada puluhan narapidana itu diharapkan melakukan isolasi dirumah masing-masing dan para narapidana tersebut setelah dirumah akan dijaga oleh petugas balai pemasyarakatan.”Kami harapkan kepada para narapidana yang menjalani asimulasi rumah itu melakukan isolasi rumah serta para narapidana itu nantinya akan dijaga dengan ketat oleh petugas balai pemasyarakatan,”tutupnya. (ags).

 Save as PDF

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Next Post

Wabah Covid-19 Tidak Pengaruhi Inflasi di Buleleng

Kam Apr 2 , 2020
Dibaca: 13 (Last Updated On: 02/04/2020)SINGARAJA – fajarbali.com | Tingkat inflasi di Buleleng tidak terpengaruh oleh wabah Covid-19 yang terjadi saat ini. Untuk inflasi di Buleleng masih terkendali dengan angka 0,15 persen pada bulan Maret 2020. Hal tersebut diungkapkan Asisten Bidang Perekonomian dan Pembangunan Setda Buleleng, Ni Made Rousmini, S.Sos.,MAP […]

Berita Lainnya