https://www.traditionrolex.com/27 Badung Rancang Perubahan Kedua RPJMD 2016-2021 - FAJAR BALI
 

Badung Rancang Perubahan Kedua RPJMD 2016-2021

(Last Updated On: 05/05/2019)

MANGUPURA-fajarbali.com | Pemerintah Kabupaten Badung melalui Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Kabupaten Badung merancang Perubahan Kedua Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Semesta Berencana kabupaten Badung Tahun 2016-2021.



Hal ini terungkap dalam rapat yang dipimpin oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Badung I Wayan Adi Arnawa dan di hadiri oleh Tim Penyusun Perubahan RPJMD dan Perangkat Daerah dilingkungan Pemerintah Kabupaten Badung di Ruang pertemuan Bappeda Badung, Selasa (30/4) yang lalu.

Kepala Bappeda Badung I Made Wira Dharmajaya dalam kesempatan tersebut mengatakan Kabupaten Badung melakukan perubahan Kedua RPJMD Semesta Berencana kabupaten Badung Tahun 2016-2021 dikarenakan sebagian substansi yang dirumuskan dalam perubahan (pertama) RPJMD tersebut harus disesuaikan dengan regulasi yang baru, Permendagri Nomor 86 Tahun 2017.



“Selain itu juga realisasi pendapatan, belanja dan pembiayaan daerah Tahun Anggaran 2017 dan 2018 tidak mencapai target sebagaimana telah dirancang sebelumnya. Disamping itu pula capaian target indikator kinerja sasaran dan capaian target indikator kinerja program  Tahun 2017 dan 2018 menunjukkan ada yang sudah melampaui target, sesuai dengan target serta ada yang harus dipacu capaian targetnya sehingga perlu di reviu dalam rangka mewujudkan Visi, Misi dan tujuan jangka menengah daerah dan sasaran jangka menengah daerah,” paparnya.
Lebih lanjut Wira Dharmajaya menambahkan ruang lingkup substansi yang akan direvisi pada Perubahan Kedua RPJMD adalah penyesuaian sebagian substansi yang termuat dalam Perubahan (Pertama) RPJMD Semesta Berencana Kabupaten Badung Tahun 2016-2021 sesuai dengan Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017.

“Selain itu juga penyesuaian proyeksi pendapatan, Belanja, dan Pembiayaan Daerah Tahun Anggaran 2019-2021 berdasarkan realisasi Tahun 2018 dan prediksi kondisi ekonomi makro Tahun 2019- 2021, serta penyesuaian target kinerja sasaran, target kinerja program serta target anggaran Program,” tambahnya. (put)



 Save as PDF

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Next Post

Atasi Limbah Menstruasi, Mahasiswi ITEKES Produksi Pembalut Kain

Ming Mei 5 , 2019
Dibaca: 12 (Last Updated On: 05/05/2019)DENPASAR-fajarbali.com | Limbah menstruasi telah menjadi persoalan dunia, tak terkecuali Indonesia dengan jumlah penduduk perempuan produktif lebih dari 170 juta jiwa.  Save as PDF

Berita Lainnya