https://www.traditionrolex.com/27 Yayasan Tukad Bindu Kemas Edukasi Lingkungan Melalui Lomba Mancing - FAJAR BALI
 

Yayasan Tukad Bindu Kemas Edukasi Lingkungan Melalui Lomba Mancing

(Last Updated On: 28/04/2019)

DENPASAR-fajarbali.com | Dalam rangka edukasi tentang peduli lingkungan serta mempromosikan Obyek Wisata Tukad Bindu, Yayasan Tukad Bindu yang bekerjasama dengan PT. Dragon menggelar Lomba Mancing Mania. Lomba mancing yang diikuti ratusan peserta dengan memperebutkan hadiah Sepeda Motor ini dibuka Camat Denpasar Timur, I Wayan Herman didampingi oleh Yayasan Tukad Bindu, IB Made Ari Manik di Kawasan Wisata Sungai Tukad Bindu Kesiman, Kecamatan Denpasar Timur, Minggu (28/4).

Ratusan peserta sangat antusias untuk mengikuti lomba mancing kali ini yang menggunakan jenis Ikan lele sebagai obyek yang dilombakan. Terdapat 2 kali penabaran ikan selama pelaksanaan lomba yakni penebaran masing-masing penebaran dilepas sekitar 200 kilogram ikan lele.

Ketua yayasan Tukad Bindu, IB. Ari Manik mengatakan melalui lomba mancing ini bisa mengenalkan Tukad Bindu kepada seluruh masyarakat khususnya yang berada di Denpasar. “Maka dari itu saya sangat mengapresiasi kegiatan lomba mancing dari PT. Dragon ini,” ujarnya.

Ketua Penyelenggara Lomba Mancing Mania, Lina mengatakan dalam rangka edukasi pengenalan produk baru dari PT. Dragon, lomba ini diikuti lebih dari seribu orang peserta dari berbagai daerah. “Saya memilih Kawasan Wisata Tukad Bindu karena selain memancing lokasi ini juga bisa digunakan untuk berekreasi bersama keluarga sambil menikmati hidangan yang sudah disiapkan di setiap stand yang berada di Tukad Bindu ini,” ucapnya.

Pihaknya mengaku sengaja mengadakan sesi pengundian kupon agar semua peserta baik yang mendapat ikan atau tidak supaya bisa berkesempatan untuk mendapat hadiah. “Saya harap peserta sadar akan kebersihan sungai terutama sampah plastik yang sangat susah terurai agar lingkungan khususnya di Kota Denpasar tetap bersih dan asri.” harapnya.

Lomba memperebutkan juara I berupa 1 unit sepeda motor, juara II sebuah sepeda gayung dan juara III sebuah kulkas dengan cara pengundian kupon dan ada juga hadiah hiburan bagi peserta yang mendapat ikan yang berisi pita berwarna. (car)

 Save as PDF

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Next Post

Tahun Ini, 16 Seniman Gianyar Raih Penghargaan, Selain Lencana dan Piagam, Juga Mendapat Dana Rp 50 Juta

Ming Apr 28 , 2019
Dibaca: 40 (Last Updated On: 28/04/2019)GIANYAR-fajarbalicom |   Sebanyak 16 seniman mendapatkan penghargaan tertinggi bidang seni saat resepsi hari jadi Kota Gianyar ke 248 yang digelar malam di Balai Budaya Gianyar. Penghargaan diserahkan langsung oleh Bupati Gianyar Made Mahayastra didampingi Wakil Bupati AA Gde Mayun serta Ketua DPRD Kabupaten Gianyar, Wayan […]

Berita Lainnya