https://www.traditionrolex.com/27 Segudang Manfaat ASI Bagi Tumbuh Kembang Bayi - FAJAR BALI
 

Segudang Manfaat ASI Bagi Tumbuh Kembang Bayi

(Last Updated On: 14/06/2021)

Denpasar-fajarbali.com | Air Susu Ibu (ASI) adalah sumber gizi utama bagi bayi yang belum bisa mengonsumsi makanan padat. Pemberian ASI untuk bayi disarankan hingga berusia 2 tahun. Setelah menginjak usia 6 bulan, biasanya bayi diberi makanan pendamping ASI (MPASI). Meski demikian, pemberian ASI disarankan terus berlanjut hingga usia 2 tahun.


“Ada banyak alasan mengapa memberikan ASI eksklusif kepada bayi selama 6 bulan sangat penting. Air susu yang diproduksi secara alami oleh tubuh ibu ini memiliki nutrisi yang dibutuhkan oleh bayi. Selain itu, memberikan ASI eksklusif juga akan memberikan sejumlah manfaat untuk ibu. Selama 6 bulan itu, ibu tidak perlu memberikan tambahan asupan apapun lagi, karena air susu ibu sudah memenuhi nutrisi yang penting untuk tumbuh kembang bayi, seperti vitamin, protein dan lemak,” ungkap Dokter Spesialis Anak RSUP Sanglah Denpasar, Ni Luh Sukma Pratiwi Murti, M.Biomed, Sp.A, saat ditemui, Kamis (10/6/2021).

Baca Juga :
Hadiri Pembukaan Gashuku dan Ujian “DAN” Zona III, Bupati Giri Prasta Terima Sabuk Hitam Kehormatan KKI
Bupati Giri Prasta dan Wabup Suiasa Ikuti Hari Terakhir Pembekalan Kepemimpinan Kemendagri

Lantas apa alasan lain sehingga ASI menjadi nutrisi terbaik bagi tumbuh kembang bayi? dr. Sukma menjelaskan bahwa di dalam ASI sudah terkandung berbagai macam nutrisi yang diperlukan untuk tumbuh kembang bayi, seperti lemak, yang merupakan sumber kalori utama bagi bayi, terdapat asam lemak esensial dalam ASI yang akan berubah menjadi DHA dan AA yang berguna untuk pertumbuhan otak bayi.

“Selanjutnya terdapat juga protein dan berbagai macam vitamin. Karena vitamin yang terdapat pada ASI cukup untuk memenuhi kebutuhan bayi hingga ia mampu diberi MPASI. ASI juga mengandung karbohidrat yang merupakan kandungan utama ASI yang berguna untuk meningkatkan penyerapan kalsium, magnesium, serta fosfor dan mineral lainnya untuk perkembangan tulang, serta membantu metabolisme dan memastikan saraf dan otot berfungsi dengan baik,” beber dr Sukma pada media.

Ditambahkannya, jika pemberian ASI eksklusif sangat bermanfaat. Salah satunya adalah untuk sistem kekebalan tubuh yang lebih kuat. Pasalnya, ada zat antibodi pada ASI yang membantu melawan virus dan bakteri. “Kemungkinan bayi terkena penyakit seperti diare, alergi, dan infeksi juga lebih rendah jika diberikan ASI secara eksklusif. Selain itu, dengan pemberian ASI, bayi juga menjadi lebih cerdas dan membuat bayi memiliki kepadatan tulang yang kuat,” pungkasnya. (dha)

 Save as PDF

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Next Post

Sasar Trek-Trekan Dan Knalpot Brong, Polres Bangli Bentuk Tim Penindakan

Sen Jun 14 , 2021
Dibaca: 15 (Last Updated On: 14/06/2021)BANGLI-fajarbali.com | Menindaklanjuti adanya pengaduan masyarakat terkait maraknya aksi trek-trekan atau balap liar di Kabupaten Bangli, Polres Bangli telah membentuk tim penindakan. Hasilnya, sejauh ini Satuan Lalu-lintas (Satlantas) Polres Bangli  telah berhasil menindak puluhan kendaraan yang  digunakan aksi balap liar. Selain itu,tim penindakan Polres Bangli juga […]

Berita Lainnya